Rekrutmen Lowongan Kerja Pendaftaran Calon Pegawai Direktorat Jenderal Bea Cukai Tahun 2022

- 17 Agustus 2022, 13:42 WIB
Ilustrasi loker
Ilustrasi loker /Pixabay/mohamed_hassan
 
 
BERITA KBB - Direktorat Jenderal Bea dan Cukai adalah nama dari sebuah instansi pemerintah yang melayani masyarakat di bidang kepabeanan dan cukai. Pada masa penjajahan Belanda, bea dan cukai sering disebut dengan istilah douane. Seiring dengan era globalisasi, bea dan cukai sering menggunakan istilah customs. Sistem bea dan cukai telah dipraktikkan dari masa dahulu oleh kerajaan-kerajaan di kepulauan Indonesia. Pada masa kesultanan-kesultanan Islam, dikenal jabatan syahbandar dan bendahara yang bertugas memungut bea atas barang-barang yang diperdagangkan di pelabuhan. 
 
Dari segi kelembagaan, Direktorat Jenderal Bea dan Cukai dipimpin oleh seorang Direktur Jenderal yang setara dengan unit eselon 1 yang berada di bawah Kementerian Keuangan Republik Indonesia, sebagaimana juga Direktorat Jenderal Pajak, Direktorat Jenderal Perbendaharaan, dan lain-lain. Tugas dan fungsi DJBC adalah berkaitan erat dengan pengelolaan keuangan negara, antara lain memungut bea masuk berikut pajak dalam rangka impor (PDRI) meliputi (PPN Impor, PPh Pasal 22, PPnBM) dan cukai. 
 
Saat ini Dirjen Bea dan Cukai membuka lowongan kerja terbaru dalam rangka mencari calon pegawai yang siap untuk bergabung sebagai pegawai bea cukai. Blog lowonganterpadu.com didirikan dengan maksud untuk memberikan kemudahan kepada para pencari kerja diseluruh Indonesia, update setiap hari. 
 
 
Tenaga Kearsipan
 
Persyaratan Umum:
 
Laki-laki/Perempuan
Usia minimal 19 tahun maksimal 35 tahun (per tanggal 1 September 2022)
Pendidikan minimal SMA/SMK sederajat (diutamakan SMK jurusan perkantoran/Diploma Jurusan kearsipan/Kesekretarisan)
Nilai rata-rata ijazah SMK minimal 70
IPK minimal 2,5 (untuk pendidikan diploma)
Mampu mengoperasikan komputer minimal Ms Office
Sehat jasmani dan rohani
Surat lamaran  
Pas foto berwarna terbaru ukuran 4x6 dan 3x4
Scan/foto ijazah pendidikan terakhir
Scan/foto ijazah dan transkrip nilai (Diploma)
Scan/foto Kartu Tanda Penduduk (KTP)
Scan/foto Kartu Keluarga (KK)
Scan/foto Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) (jika ada)
CV (Daftar Riwayat Hidup dengan riwayat pengalaman bekerja)
Scan/foto Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK) yang masih berlaku
Scan/foto SIM A/SIMC/sertifikat keahlian lain (jika ada)
 
 
Direktorat Jenderal Bea dan Cukai
Daftar Apply here 
 
Pendaftaran paling lambat 09Agustus 2022 pukul 16.00 WIB
Hanya pelamar terbaik yang akan diproses untuk mengikuti seleksi 
Seluruh tahapan seleksi ini tidak dipungut biaya.
 
***

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Viva


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x