Menjaga Kesehatan Mental Pada Ibu Rumah Tangga, Pentingkah? Ini Penjelasannya!

- 12 Oktober 2022, 16:16 WIB
Menjaga Kesehatan Mental Pada Ibu Rumah Tangga, Pentingkah? Ini Penjelasannya!
Menjaga Kesehatan Mental Pada Ibu Rumah Tangga, Pentingkah? Ini Penjelasannya! /Freepik/Storyset/

BERITA KBB - Simak penjelasan tentang seberapa pentingnya menjaga kesehatan mental lewat artikel di bawah ini.

Menjadi seorang ibu rumah tangga bukanlah pilihan yang mudah karena sejatinya tugas dan tanggung jawab mereka begitu berat dan juga melelahkan.

Dalam melakoni tugasnya sebagai seorang ibu rumah tangga, para wanita seringkali melakukan aktifitas yang monoton di setiap harinya.

Baca Juga: Panpel Arema FC Melawan Persebaya Surabaya Sengaja Menambah 5.000 Tiket dari Kapasitas Stadion Kanjuruhan

Hal tersebut yang membuat mereka seringkali mengalami ketidakseimbangan kesehatan mental saat berada di rumah.

Apalagi seorang ibu rumah tangga acapkali dipandang memiliki tugas yang lebih mudah dan ringan dibandingkan dengan pasangannya yang merupakan kepala rumah tangga.

Kurangnya penghargaan terhadap apa yang dilakukan oleh ibu di rumah membuatnya mudah sekali stress bahkan depresi.

Baca Juga: Balita Pengidap Apert Syndrom asal Rancaekek Dapat Bantuan Gubernur

Lantas, bagaimanakah cara untuk menjaga kesehatan mental seorang ibu rumah tangga?

Berikut cara yang sangat penting untuk ibu rumah tangga agar kesehatan mental mereka tetap terjaga yang dirangkum BERITA KBB dari berbagai sumber.

1. Memanjakan Diri dengan Merawat Diri


Salah satu cara agar kesehatan mental seorang ibu yang kesehariannya berada dirumah adalah dengan memanjakan diri sendiri.

Yaitu dengan merawat diri, melakukan perawatan di salon kecantikan, menghabiskan waktu untuk berolahraga atau yoga, me tine dengan menonton tayangan drama kesukaan.


Hal tersebut merupakan cara yang dapat dilakukan oleh ibu rumah tangga seelah seharian melakukan aktivitas.

Baca Juga: Terbaik se-Jabar, 8 Camat Diberi Penghargaan Belajar di Singapura

2. Kurangi Menonton Televisi

Beberapa tayangan di televisi terkadang menampilkan tayangan yang mencerminkan gaya hidup yang tidak sehat.

Selain itu, menonton televisi merupakan pembunuh waktu nomor satu bahkan bisa membuat seseorang menjadi kecanduan menonton televisi.

Untuk menjaga mental kita supaya tetap sehat, caranya yaitu kurangi menonton televisi yang akan menyita waktu kita.

 

3. Tulis Time Scedulle Secara Rutin


Ibu Rumah Tangga juga harus memiliki jadwal untuk dirinya sendiri dalam bentuk time scedulle di setiap harinya.

Time Scedulle ini berguna untuk merencanakan apa yang harus dilakukan pada hari tersebut.

Jika time scedulle tersebut bisa dipatuhi, kemampuan ibu untuk melakukan banyak tugas akan semakin berkembang.

4. Bergaul Dengan Lingkungan yang Positif

Sebagai ibu rumah tangga, tidak ada batasan dalam pergaulan. Namun, untuk menjaga kesehatan mental agar bisa tetap terjaga hendaknya bergaul dengan orang dalam lingkungan yang positif.

Artinya, para ibu bisa memilih teman yang dapat menimbulkan efek positif bagi dirinya.

Sebaliknya, hindari orang yang akan menimbulkan efek negatif bagi ibu baik di lingkungan sekitar rumah maupun pergaulan.

Itulah cara yang sangat penting bagi ibu rumah tangga agar kesehatan mental mereka tetap terjaga.

Bahagianya seorang ibu, menentukan kebahagiaan seisi rumah. Karena sejatinya seorang ibu merupakan nyawa dalam sebuah keluarga.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x