Magic 5 Indosiar Masih Lemas Meski Alur Sesuai Pesanan, Simak Daftar Rating Acara TV Rabu 15 November 2023

16 November 2023, 12:08 WIB
Magic 5 Indosiar Masih Lemas Meski Alur Sesuai Pesanan, Simak Daftar Rating Acara TV Rabu 15 November 2023 /Foto: Tangkapan Layar @indosiar Instagram
 

Berita KBB - Penasaran bagaimana performa terkini tayangan-tayangan favorit unggulan di Tanah Air pada penayangan tempo hari? Simak pembahasan daftar rating acara TV Rabu 15 November 2023 berikut.


Unggahan Instagram @indotvtrends pada Kamis 16 November 2023 mengungkap daftar 15 besar acara-acara TV yang berhasil mendapatkan rating tertinggi versi estimasi all pada Rabu kemarin.


Menurut unggahan daftar rating acara TV Rabu 15 November 2023 ini, partai Piala Dunia U-17 Prancis vs Korea Selatan menjadi pertandingan non-Timnas Indonesia berikutnya yang berhasil memuncaki peringkat 15 besar.

 

Baca Juga: Jadwal Indosiar Jumat 17 November 2023, Ada Once Upon A Time In China dan Piala Dunia U-17 Inggris vs Brazil


Selain pertandingan Prancis vs Korea Selatan, siaran pertandingan Piala Dunia U-17 Indosiar lainnya yaitu Amerika Serikat vs Burkina Faso menghuni papan bawah daftar 15 besar. Sementara program pengantarnya yakni Pesta Bola Dunia 2023 menduduki peringkat buncit di top 10.


Sementara itu untuk sinetron SCTV, Bidadari Surgamu dan Takdir Cinta yang Kupilih meningkatkan rating meskipun share mengalami penurunan. Menurut unggahan Instagram @muhammad97imam, BS pada penayangan terakhir memperoleh 4,1/17,6 persen dan TCYK 3,6/14,6 persen.


Begitu pula Di Antara Dua Cinta SCTV turut mengalami peningkatan rating sekaligus penurunan share, dari sebelumnya 2,1/16,8 persen menjadi 2,3/15,5 persen pada penayangan hari Rabu.


Di Antara Dua Cinta juga masih unggul H2H dari Magic 5 Indosiar, yang masih berkutat di angka TVR 2,3 dan hanya mengalami sedikit pertambahan share menjadi 12,5 persen, naik 1 persen dari penayangan hari sebelumnya.


Sejumlah warganet yang tampaknya merupakan penggemar Magic 5 Indosiar, dalam kolom komentar unggahan @indotvtrends mengaku merasa heran dengan performa mega series tersebut. Pasalnya, pihak MKF sudah menyesuaikan alur sesuai dengan keinginan penggemar berat.


“Bingung mau brsyukur Apa Gmna dngn rating Tvr share M5 pdhal yg mereka tggu² udh Kejadian kejahatan Maxim trpecahkan , semalem eps nya lumayan seru Loh wkwk,” komentar akun inisial L.


“Magic 5 ayo semangat lg alurnya udh bagus lohh,” ujar akun lainnya di kolom komentar.


“Yo bisa yo m5 alur nya yang pengen kalian dulu udh dikabul semangat trs nonton nya,” demikian komentar penggemar berinisial M.


Di sisi lain, 2 program andalan MNCTV, Upin & Ipin Bermula serta Family 100 semakin menunjukkan taringnya. Serial animasi asal Negeri Jiran itu kini sukses masuk ke 5 besar, sementara Family 100 nyaris menyusul ke top 5 setelah merangsek dari peringkat 10.

 

Baca Juga: Profil Ragnar Oratmangoen Siap Naturalisasi Untuk Perkuat Sepak Bola Indonesia


Untuk lebih lengkapnya mengenai daftar 15 besar program televisi pada penayangan terakhir, berikut daftar rating acara TV Rabu 15 November 2023 versi estimasi all.


1. Piala Dunia U-17 Prancis vs Korea Selatan Indosiar

2. Bidadari Surgamu SCTV

3. Takdir Cinta yang Kupilih SCTV

4. Upin & Ipin Bermula MNCTV

5. Cinta Tanpa Karena RCTI

6. Family 100 MNCTV

7. Di Antara Dua Cinta SCTV

8. Magic 5 Indosiar

9. Arisan Trans7

10. Pesta Bola Dunia 2023 Indosiar

11. Ikatan Cinta RCTI

12. Piala Dunia U-17 Amerika Serikat vs Burkina Faso Indosiar

13. POV Pasti Obrolan Viral Trans7

14. FTV Ketoprak Spesial Cintanya Gak Ngakal SCTV

15. Jangan Bercerai Bunda RCTI


Adapun peringkat stasiun TV pada Rabu 15 November 2023 adalah sebagai berikut:


1. Indosiar

2. SCTV

3. MNCTV

4. RCTI

5. Trans7


Demikianlah daftar rating acara TV Rabu 15 November 2023 versi estimasi all menurut unggahan Instagram @indotvtrends. Bagaimana performa program kesayangan Anda, memuaskan atau tidak?***

 

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Instagram @Indotvtrends

Tags

Terkini

Terpopuler