Profil Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja, Meninggal Dunia karena Covid-19 pada 11 Juli 2021

- 12 Juli 2021, 08:23 WIB
Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja.
Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja. /Antara/Pradita Kurniawan Syah/ANTARA


BERITA KBB – Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja meninggal dunia pada Minggu 11 Juli 2021 akibat Covid-19.

Bupati Eka Supria Atmaja mengembuskan napas terakhir di RS Siloam Kelapa Dua Tangerang sekitar pukul 21.30 WIB.

Sebelumnya, Eka mendapatkan perawatan intensif sejak 4 Juli 2021 setelah dirinya dinyatakan terpapar Covid-19.

Berikut ini profil lengkap Bupati Bekasi Eka Supria Atmaja dikutip Berita KBB dari PR Bekasi dalam artikel Profil Lengkap Eka Supria Atmaja, Bupati Kabupaten Bekasi yang Meninggal Dunia.

Baca Juga: Tayang Sekarang! FTV Perfect Sister Bikin Kesel, Berikut Sinopsis dan Daftar Pemain

Eka Supria Atmaja, S.H. lahir di Bekasi, Jawa Barat pada 9 Februari 1973 dan saat ini berumur 48 tahun.

Selanjutnya, Eka Supria Atmaja juga dikenal sebagai Bupati Bekasi periode 2019-2022 setelah menjabat sebagai Wakil Bupati Bekasi.

Kemudian Eka Supria Atmaja dipilih oleh Mendagri untuk mengisi kekosongan kursi Bupati Bekasi dikarenakan Neneng Hassanah Yasin di waktu itu menjabat sebagai Bupati Bekasi karena ditangkap KPK terkait kasus suap proyek Meikarta.

Baca Juga: Update Terbaru Kode Redeem FF Senin 12 Juli 2021: Dapatkan Mr. Shark Backpack dan Kelly Bobblehead, Gratis!

Pada pemilu 2017, Eka maju sebagai Calon Wakil Bupati Bekasi bersama Neneng Hasanah Yasin sebagai Calon Bupati Bekasi untuk periode 2017-2022.

Halaman:

Editor: Cecep Wijaya Sari

Sumber: PR Bekasi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x