Khitanan Massal Digelar Iwan Bule Dalam Rangka Tahun Baru Islam di Tasikmalaya

28 Juli 2023, 13:19 WIB
Iwan Bule menyalami peserta ishtighosah di tasikmalaya /

BERITA KBB- Mochamad Iriawan hadir di Tasikmalaya, tepatnya di Desa Sinagar, Kecamatan Sukaratu dalam rangkaian Tahun Baru Islam 1445 H. Bertepatan dengan lebaran Anak Yatim yang jatuh pada tanggal 10 Muharram pada kalender Hijriah atau Jumat 28 Juli 2023, pria yang akrab disapa Iwan Bule itu bersama CV Putra Mandiri menggelar segenap kegiatan yang memiliki makna dan nilai spiritual sangat penting.

Melakukan istighosah, khitan massal terhadap 60 anak se-kecamatan Sukaratu, santunan kepada 1500 orang seperti yatim piatu, lansia warga desa Sinagar dan Linggajati, serta pembagian sembako, menjadi cara bagi Iwan Bule yang dimotori CV Putra Mandiri dalam berbagi terhadap warga Tasikmalaya. Menariknya, terhadap anak-anak yang dikhitan massal itu mendapat hadiah berupa sepeda.

Dihadapan ribuan warga Tasikmalaya yang mengikuti rangkaian acara ini, Iwan Bule mengatakan bahwa momentum di bulan Muharram ini umat muslim tentu perlu melakukan muhasabah, refleksi diri, evaluasi diri supaya di tahun baru ini semua bisa menjadi pribadi yang lebih baik daripada tahun sebelumnya.

Baca Juga: Menyambut Merger 9 Entitas, Supporting Co Targetkan Peningkatan Harga Jual Teh

"Melalui tahun baru Islam 1445 H ini menjadi momentum punya semangat baru, perubahan diri dan perlu kita biasakan, yakni semangat berbagi. Mulai hari ini, berbagi tidak lagi perlu menunggu kaya. Berbagi pula tidak perlu menunggu agar kita dewasa, tidak perlu menunggu naik jabatan dan tidak pula perlu mendapatkan rezeki yang besar dahulu baru kemudian berbagi. Semangat berbagi itu harus ada kapan saja," ucap pria yang kini berperan sebagai Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra itu.

Lebih lanjut mantan Pj. Gubernur Jawa Barat itu mengatakan melalui bulan yang penuh berkah dan bertepatan dengan lebaran anak yatim atau Idul Yatama, apa yang telah dijalankan oleh CV Putra Mandiri ini, bisa menularkan semangat berbagi. "Jadi, jangan diartikan sempit, bahwa berbagi dengan anak yatim saja, tetapi harus dilihat semangat yang lebih besar, yakni semangat berbaginya," tutur purnawiran Jendral Polisi berbintang tiga itu.

Iwan Bule pun mengapresiasi apa yang dilakukan oleh CV Putra Mandiri. Dirinya pun terharu bahwa sebuah perusahaan yang jauh dari Ibu Kota, telah menunjukkan semangat berbagi yang besar. Memberikan manfaat besar untuk masyarakat di sekitarnya. Tidak perlu diingatkan, tetapi CV Putra Mandiri sudah punya inisiatif untuk menjalankan CSR-nya.

Baca Juga: Salurkan Bantuan, PTPN VIII Turut Berpartisipasi dalam Anugerah Insan Pangan dan Perkebunan

Iwan Bule Bersama Endang Juta (baju hitam kanan) menyerahkan bantuan kepada perwakilan anak yatim di tasikmslaya

"Jadi, ini luar biasa, perusahaan yang sering berbagi, Insyaallah tidak akan berkurang pendapatannya. Terlebih ini, berbaginya bukan hanya dengan anak Yatim, tetapi juga lansia, orang yang tak mampu dan juga sekaligus kepada karyawan dari CV Putra Mandiri. Saya yakin, ini janji Allah, siapa yang mensyukuri nikmat Allah, apalagi sampai berbagi dengan sesamanya, pasti akan ditambah rezekinya dari sisi yang tak terduga," tambahnya.

Di penghujung sambutannya, Iwan Bule menegaskan bahwa berbagi itu bukan tentang nilainya, melainkan tentang keikhlasan dan ketulusan hati para pemberinya.

"Mudah-mudahan, apa yang telah dilakukan oleh CV Putra Mandiri ini, bisa juga diikuti oleh perusahaan-perusahaan lainnya, sehingga semakin banyak yang berbagi, semakin banyak orang yang kekurangan bisa terpenuhi kebutuhannya," tambahnya.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Muharram Beserta Penjelasannya

Kesempatan itu juga digunakan Iwan Bule untuk mengedukasi warga Tasikmalaya jelang berlangsungnya Pemilu 2024. Dirinya pun berpesan untuk tetap menjaga kekondusifan wilayah, jangan terpengaruh dengan hoaks-hoaks yang nantinya akan hadir berseliweran.

"Hati-hati dengan hoaks, jangan terpengaruh sehingga akan menimbulkan perpecahan diantara sesama. Pilihlah Presiden yang memiliki ketulusan serta keikhlasan bagi rakyat untuk memimpin negeri ini lebih baik lagi kedepannya," pungkas Iwan Bule.

Sementara itu tokoh masyarakat setempat H. Endang Abdul Malik atau yang dikenal dengan sebutan Endang Juta sangat bersyukur sekaligus mengapresiasi partisipasi masyarakat dalam rangkaian acara Tahun Baru Islam serta Lebaran Anak Yatim ini.

"Alhamdulillah acara berjalan dengan sukses, kita semua mendapat berkah dari Allah SWT," ucap Endang Juta, singkat.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Tags

Terkini

Terpopuler