Video Minyak Telon Viral, Berikut Cara Pilih Dan Daftar Manfaat Yang Sesungguhnya

- 28 Juli 2023, 09:19 WIB
Penggunaan minyak telon pada bayi yang baru lahir tidak disarankan oleh pakar karena bisa menyebabkan iritasi dan alergi
Penggunaan minyak telon pada bayi yang baru lahir tidak disarankan oleh pakar karena bisa menyebabkan iritasi dan alergi /Pexels/Pixabay
 
Berita KBB- Minyak telon menjadi perbincangan yang amat ramai di jagat maya. Hal ini lantaran ulah seorang remaja perempuan yang menggunakan botol minyak telon untuk melakukan perbuatan tidak senonoh. Aksinya itu direkam dan videonya diedarkan di laman media sosial.

Minyak telon sendiri sebenarnya untuk anak-anak dari segala kalangan. Hanya saja menurut dokter, bayi yang baru lahir tidak boleh diberi minyak telon. Benar memang, bayi yang baru lahir memerlukan kehangatan. Akan tetapi, yang dihasilkan dari mengoleskan minyak telon biasanya bukan benar-benar kehangatan.

Rasa hangat yang terjadi saat kulit diolesi minyak telon durasinya hanya sementara. Ketika pembuluh darah lebih melebar. Dikutip dari ANTARA dr. Arini Widodo, SpKk yang merupakan Dokter Spesialis Kulit & Kelamin memberikan penjelasannya. Bahwa efek hangat akibat dari minyak telon merupakan akibat dari inflamasi ringan yang dapat memberikan efek hangat.

Baca Juga: Hasil Drawing Kualifikasi Putaran Pertama Piala Dunia 2026: Indonesia VS Brunei Darussalam!

Perihal penggunaan untuk bayi yang baru lahir, menurut dr. Arini, penggunaannya sangat tidak direkomendasikan. Hal ini karena kulit bayi yang baru lahir kulitnya lebih tipis. Minyak telon yang terdiri dari berbagai campuran minyak, malahan bisa membuat kulit bayi yang baru lahir menjadi iritasi.

Manfaat Minyak Telon

1.     Memberikan suasana yang nyaman, salah satunya adalah rasa hangat. Terutama untuk para balita. Salah satu penyebabnya adalah karena minyak telon juga mengandung minyak kayu putih.

2.     Apabila minyak telon dioleskan pada perut , dapat membuat kembung mereda. Baik itu kembung sebab asam lambung naik, maupun adanya gas berlebih.

Hal ini dikarenakan di dalam minyak telon terdapat kandungan minyak yang diekstrak dari tumbuhan adas. Tumbuhan ini diketahui dapat mencegah perut kembung.

3.      Di dalam proses perawatan bayi minyak telon menjadi pilihan, salah satunya adalah sebab minyak telon bisa mencegah bayi dari gigitan nyamuk.

Baca Juga: Ridwan Kamil Terharu, Bunga Teratai Hasil Riset di Tiongkok Dinamai Al Mumtadz : cerita anak saya sampai sini

Halaman:

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x