Keren!! Bertepatan Dengan Harkopnas, Jawa Barat Terus Perkuat Kelembagaan Koperasi

- 13 Juli 2022, 15:00 WIB
Plh. Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Yerry Yanuar mendampingi kunjungan kerja Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki di Kampus IKOPIN University, Kabupaten Sumedang, Selasa (12/7/2022).
Plh. Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Yerry Yanuar mendampingi kunjungan kerja Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki di Kampus IKOPIN University, Kabupaten Sumedang, Selasa (12/7/2022). /Foto: Biro Adpim Jabar/

 

 

BERITA KBB- Provinsi Jawa Barat terus memperkuat Kelembagaan Koperasi. Hal ini terungkap usai Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah Teten Masduki di Kampus IKOPIN University, Kabupaten Sumedang, Selasa (12/7/2022).

Dalam kunjungan kerja ini, Menteri Teten Masduki didampingi Plh. Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Yerry Yanuar. 

Kunjungan Teten Masduki bersama Yerry Yanuar tak lain dalam rangka peringatan ke-75 Hari Koperasi Nasional (Harkopnas).

Teten mengatakan, tingkat kesadaran masyarakat di Indonesia untuk berkoperasi masih sangat rendah, sehingga diperlukan upaya-upaya untuk menjadikan koperasi sebagai pilihan utama masyarakat dalam mengembangkan perekonomian.

Baca Juga: Kapan Pengumumannya? INI LiNK Mengakses Hasil Seleksi UM Universitas Diponegoro (UNDIP) Hari Ini 13 Juli 2022

Menurut Teten, koperasi perlu membenahi dan memperkuat ekosistem kelembagaannya. Dengan demikian, koperasi akan mampu mengembangkan potensinya. Selain itu, koperasi juga harus memperbaiki akuntabilitas dan tata kelola.

“Memang kalau dilihat dari rata-rata orang Indonesia berkoperasi ini baru 8 persen, di dunia 16 persen. Ini perlu kita terus upayakan bagaimana koperasi menjadi pilihan rasional masyarakat ketika mereka ingin berusaha,” ucap Teten.

“Yang harus dibenahi itu adalah ekosistem kelembagaan koperasi harus diperkuat supaya koperasi terus bisa mengembangkan modal bisnisnya, akuntabilitasnya juga membaik, termasuk tata kelolanya,” imbuhnya.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah