Kronologi Truk Trailer Tabrak Halte Bus di Bekasi Hingga Robohkan Tiang BTS Milik Telkomsel

- 31 Agustus 2022, 17:24 WIB
Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Metro Jaya menyebut sedikitnya 30 orang menjadi korban kecelakaan maut yang melibatkan truk trailer di Jalan Sultan Agung, Bekasi Barat, Kota Bekasi,
Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Metro Jaya menyebut sedikitnya 30 orang menjadi korban kecelakaan maut yang melibatkan truk trailer di Jalan Sultan Agung, Bekasi Barat, Kota Bekasi, /ANTARA


BERITA KBB – Simak kronologi truk trailer yang tabrak halte bus di Bekasi hingga robohkan tiang BTS lewat artikel berikut ini.

Kecelakaan truk trailer yang terjadi di Bekasi tersebut memakan banyak korban diantaranya anak-anak sekolah yang sedang berada di sekitar halte bus.

Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Latif Usman menjelaskan kronologi kecelakaan tersebut diawali dari truk trailer yang menabrak halte bus kemudian menabrak tiang BTS.

Baca Juga: Download MP3 Gratis Lagu dari Youtube Pakai MP3Juice Bukan Gudang Lagu atau Y2MATE, Ini Cara Unduh Musik Legal

Kombes Latif Usman juga menyampaikan kondisi jalan di lokasi kejadian tidak menurun dan terdapat bekas rem di aspal.

Diduga setelah truk trailer menabrak halte bus dan menabrak tiang BTS milik Telkomsel, tiang tersebut akhirnya terjatuh dan menimpa beberapa kendaraan yang melintas.

Saat menabrak halte bus banyak korban anak sekolah yang sedang berada di halte bus.

Baca Juga: Nge-fans Sama Iqbaal Ramadhan 11 Tahun, Akhirnya Ketemu di Bekasi Bareng Komplotan Mencuri Raden Saleh

Terhitung ada 20 korban anak-anak Sekolah Dasar yang turut menjadi korban, diantaranya ada 7 anak yang meninggal dunia.

Mengingat lokasi halte bus tersebut berdekatan dengan SD Kota Baru II dan III tempat dimana anak sekolah berkumpul.

Beberapa pedagang di sekitar halte juga menjadi korban, juga kendaraan roda dua  dan roda empat pun tak luput dari robohnya tiang BTS milik Telkomsel.

Saat ini, korban yang terluka sudah ditangani di RSUD dan RS Ananda ynag berlokaso di Bekasi.

Baca Juga: Pernyebab Kecelakaan Maut Truk Trailer Di Bekasi Bukan Rem Blong, Lalu Apa? Begini Penjelasan Polisi

Total korban kecelakaan truk trailer yang menabrak tiang BTS milik Telkomsel tersebut berjumlah 30 orang.

20 korban diantaranya anak sekolah, 10 korban diketahui telah meninggal dunia dan 7 korban meninggal diantaranya merupakan anak sekolah.*** 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x