Resep Kue Terang Bulan Lumer Di Mulut dan Anti Gagal Bisa Dicoba, Ini Cara Membuatnya

13 Juni 2024, 15:00 WIB
Kue Terang Bulan Kekinian /tangkap layar ig azzura martabak mini/

BERITA KBB - Jajanan tradisional kegemaran anak pada masa SD di tahun 90 an ini dinamai kue terang bulan. Rasanya manis dan empuk menjadi cemilan yang digemari banyak kalangan.

Kue Terang Bulan masih banyak dicari dan diburu semua orang dari berbagai kalangan usia. Jajanan tradisional ini popularitasnya sampai ke berbagai kota di Indonesia.

Kue terang bulan atau kerap disebut dengan martabak manis merupakan jajanan tradisional yang mudah ditemui di pinggir-pinggir jalan maupun di sekolah-sekolah.

Baca Juga: Warna Ciamik Manis dan Lembut ! Kue Lapis Pelangi Jajanan Tradisional Populer di Indonesia

Kue Terang Bulan biasanya dijajakan saat istirahat sekolah atau ketika disaat pulang. Hampir setiap anak sekolah dasar sudah jadi langganan jajan jajanan tradisional Kue Terang Bulan.

Cita rasa yang manis, gurih, empuk, lembut dan sedikit krispi membuat jajanan tradisional ini tetap tidak lekang oleh perkembangan zaman.

Bahkan semakin berkembang, jajanan tradisional kue terang bulan kini banyak macam varian rasa dari manis hingga gurih, seperti cokelat, keju, susu, hingga selai.

Baca Juga: Banyak Toppingnya! Kue Cubit Mang Eep di Tasikmalaya, Jajanan Tradisional Ramah Dikantong Mahasiswa

Jika tertarik ingin membuatnya di rumah, ini resep dan cara membuat Kue Terang Bulan Jadul (jaman dulu),

Bahan-bahan yang harus disediakan:

130 gr tepung terigu
1 sdt garam
1 Butir telur
30 gr gula pasir
27 gr susu bubuk
1 sdt ragi Instan atau fermipan
150 ml susu full cream hangat
30 gr margarin cair
Topping
Keju parut
Selai strawberry
Nutela
Springle

Baca Juga: Cara Membuat Kue Terang Bulan Jadul, Jajanan Tradisional Di Sekolah Jaman Dulu Era 90 an

Cara membuatnya:

Langkah pertama masukan ragi, gula pasir dan susu hangat kemudian aduk sampai merata. Lalu diamkan kurang lebih 15 menit sampai berbusa.

Selanjutnya masukkan terigu, garam, susu bubuk dan aduk sampai rata. Lalu campurkan dengan ragi, susu dan gula pasir, juga telur aduk sampai merata.

Berikutnya masukan margarin cair dan aduk rata hingga mengental

Baca Juga: Legitnya Kue Pukis Khas Banyumas, Jajanan Tradisional yang Sudah Melejit ke Berbagai Kota di Indonesia

Diamkan selama kurang lebih 40 sampai 1 jam. Tutup adonan dengan serbet atau aluminium foil.

Siapkan loyang lalu panaskan, jangan diberi mentega di loyang karena nanti lengket.

Masukan adonan dan kecilkan api, tunggu hingga adonan berlubang lalu beri sedikit gula, jika sudah setengah matang bisa diangkat. Untuk mendapatkan adonan yang masih lumer.

Oles margarin selagi panas agar terasa lebih gurih, Lalu Beri topping sesuai selera. Kue Terang Bulan Lumer siap disantap.***

Editor: Mohammad Ridwan Anshori

Tags

Terkini

Terpopuler