Sebut Moeldoko Rebut PD Secara Ilegal, Taufik Rendusara: Masih Terhormat 'Raja Dangdut' Bikin Partai Sendiri

- 6 Maret 2021, 08:19 WIB
Politisi Partai Demokrat, Taufik Rendusara.
Politisi Partai Demokrat, Taufik Rendusara. /Twitter/TRendusara/

Salah satunya adalah Taufik Rendusara yang turut menanggapi soal KLB dan pencopotan posisi AHY ini. 

Melalui cuitan pada akun Twitternya, @Trendusara, Taufik Rendusara menilai bahwa, sikap mantan panglima TNI itu tidak terhormat. 

Bahkan, Taufik membandingkannya dengan pendiri Partai Islam Damai Aman (Idaman), yakni pedangdut, Haji Rhoma Irama.

Baca Juga: Jadwal Acara TV ANTV Hari Ini, Sabtu 6 Maret 2021: Akan Tayang Serial India Naagin 2 hingga Nazar 

Menurutnya, sikap Moeldoko tidak terpuji, dan masih lebih baik  Rhoma Irama yang memiliki partainya sendiri untuk terjun ke dunia politik. 

"Masih terhormat raja dangdut haji Rhoma Irama bikin partai sendiri daripada jendral karatan Moeldoko ngerebut partai ilegal pula, iya gak sih," tulisnya, seperti dikutip Beritakbb.pikiran-rakyat.com

Cuitan Taufik Rendusara soal terpilihnya Moeldoko sebagai Ketum Partai Demokrat Versi KLB.
Cuitan Taufik Rendusara soal terpilihnya Moeldoko sebagai Ketum Partai Demokrat Versi KLB.

Untuk diketahui, Kongres Luar Biasa (KLB) telah diselenggarakan di Deli Serang, Sumatera Utara pada Jumat, 5 Maret 2021. 

Baca Juga: Jadwal TV RCTI Hari ini, Sabtu 6 Maret 2021: Ada Pertarungan Super Nobita, Mata Dewa hingga IKatan Cinta

Kongres yang digagas oleh para mantan kader Partai Demokrat ini memutuskan, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko terpilih sebagai Ketua Umum Partai Demokrat. 

Halaman:

Editor: Asep Budiman

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah