Jadwal Pertandingan Fase Grup Piala Asia 2023, Simak Tanggal Main Timnas Indonesia Berikut

- 12 Mei 2023, 13:33 WIB
Rivalitas Timnas Indonesia vs Vietnam Berlanjut di Piala Asia 2023.
Rivalitas Timnas Indonesia vs Vietnam Berlanjut di Piala Asia 2023. /Instagram@pssi

Berita KBB - AFC telah mengumumkan drawing fase grup Piala Asia 2023 pada laman resminya, Jumat 12 Mei 2023.

 

Sejumlah 24 tim yang lolos kualifikasi akan bertanding untuk menjadi juara Piala Asia 2023 yang kompetisi sepakbola terbesar se-Asia tersebut.

 

Menurut laman resmi AFC, babak penyisihan fase grup Piala Asia 2023 membagi ke-24 tim itu ke dalam 6 grup, dari Grup A hingga Grup F.

Baca Juga: Daftar Pemain FTV Cinta Dalam Dongeng, Ada Rina Diana dan Eza Gionino, Dilengkapi Sinopsis

Pada Grup A, ada Qatar, Cina, Tajikistan, dan Lebanon. Grup B terdiri dari Australia, Uzbekistan, Syria, dan India. Sementara di Grup C, ada Iran, Uni Emirat Arab, Hong Kong, dan Palestina.

 

Kemudian di Grup D, timnas Indonesia akan bertanding bersama Jepang, Irak, dan Vietnam. Pada Grup E, ada Korea Selatan, Malaysia, Yordania, Bahrain. Terakhir, di Grup F bertanding Arab Saudi, Thailand, Kyrgyzstan, dan Oman.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x