Cara Cek Kecepatan Internet Sekali Klik, Pastikan Nonton Live Streaming Piala Sudirman Cup 2023 Bebas Lemot!

17 Mei 2023, 16:15 WIB
Berikut cara cek kecepatan internet sekali klik, penting diketahui bagi Anda yang akan nonton live streaming Piala Sudirman Cup 2023. /

 

Berita KBB - Live streaming menjadi salah satu cara menonton berbagai siaran olahraga domestik dan mancanegara, seperti Liga Inggris untuk sepak bola, MotoGP untuk olahraga balap motor, dan saat ini Piala Sudirman Cup 2023 untuk badminton.

 

Live streaming banyak digunakan untuk menonton tayangan-tayangan olahraga tersebut, karena sebagian besar masyarakat Indonesia sudah beralih ke siaran digital yang dapat diakses dari smartphone atau laptop mereka dari mana saja menggunakan internet.

 

Beberapa siaran-siaran olahraga terkadang juga tidak ditayangkan di stasiun TV swasta, sehingga untuk menonton tayangan ini, kita harus menjajal layanan streaming baik yang gratis ataupun berbayar yang menayangkan event olahraga tersebut.

Baca Juga: Profil Kombes Sumardji, Terima Maaf Official Timnas Thailand Yang Memukulnya

Karena live streaming membutuhkan koneksi internet dengan bandwidth dan konsumsi data yang tinggi, maka kita harus memastikan bahwa koneksi internet kita lancar dan ngebut untuk bisa menonton siaran live streaming dengan lancar.

 

Caranya dalah dengan cek kecepatan internet yang kita gunakan. Hal ini tentunya untuk meningkatkan pengalaman menonton siaran via internet, terutama acara olahraga sepak bola atau badminton.

 

Misalnya dalam gelaran Piala Sudirman Cup 2023 ini, pastinya kita tidak mau ada buffering saat kedua tim sedang asyik rally dan kemudian kita kelewatan momen tim badminton Indonesia mencetak poin.

Baca Juga: Daftar Rating Acara TV Selasa 16 Mei 2023, Final Indonesia vs Thailand Rajai TVR, Ikatan Cinta Ikut Kecipratan

Berikut ini Berita KBB sajikan cara cek kecepatan internet sekali klik di Google untuk memastikan kelancaran live streaming nonton Piala Sudirman Cup 2023.

 

Cara Cek Kecepatan Internet Sekali Klik

  1. Buka Google dari web browser smartphone atau laptop Anda.

  2. Ketikan keyword “check internet speed” atau “internet speed test”

  3. Pada hasil teratas, akan ada kolom dengan judul “internet speed test”, dan di bawahnya ada tombol “Run Speed Test” berwarna biru. Klik tombol tersebut.

  4. Anda akan masuk ke layar cek kecepatan internet. Mulanya situs akan melakukan tes kecepatan download selama 15 detik, dilanjutkan dengan tes kecepatan upload selama 15 detik.

  5. Layar akan menampilkan kecepatan download dan upload, lengkap dengan latensi dan asal server internet. Di sini Anda dapat mengetahui apakah kecepatan internet Anda tergolong cepat atau lambat.

  6. Jika Anda belum yakin dengan hasil tes dan ingin mencoba lagi, klik tombol “Test Again”.

 

Demikian cara cek kecepatan internet sekali klik untuk memastikan nonton live streaming Piala Sudirman Cup 2023 mulus tanpa lag atau buffering.***

 

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Tags

Terkini

Terpopuler