Dirut LIB Senang Liga 1 Digelar Sesuai Jadwal, Suporter Tak Bertiket Diminta Tak Datang ke Stadion

- 23 Juli 2022, 22:30 WIB
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali didampingi Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, meninjau langsung Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA)
Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali didampingi Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, meninjau langsung Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) /PSSI

 

 
 
 
BERITA KBB - PSSI akan terus meminimalisir terjadinya pelanggaran suporter di kompetisi liga 1 2022/23. Berbagai tindakan telah diambil untuk menghindari hal – hal yang mengganggu jalannya pertandingan.
 
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan telah mengumumkan bahwa Departemen Kebutuhan Khusus yang dipimpin oleh Budiman Dalimunte, akan terus berkoordinasi dengan seluruh suporter Indonesia untuk memberikan edukasi.
 
Dia berharap dengan edukasi yang terus diberikan, suporter bisa dewasa dan tak melakukan hal yang merugikan klub dan jalannya Liga 1, seperti datang ke stadion tanpa tiket.
 
 
Sebab, Iriawan menilai, menggelar kompetisi saat ini tidak mudah, terlebih sebelumnya Liga 1 digelar tanpa bisa disaksikan langsung suporter karena pandemik COVID-19.
 
Iriawan meminta, suporter tanpa tiket lebih baik menonton pertandingan di rumah saja. Terlebih, sudah disediadakan tayangan lansung atau streaming dari semua laga Liga 1. Sehingga, hal itu bisa mengurangi risiko yang besar dalam setiap laga.
 
Sementara, Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, semringah gelaran Liga 1 2022/23 bisa dimulai sesuai jadwal.
 
 
Dia berharap kompetisi musim ini bisa berjalan lancar dan bisa memberikan tontonan yang menarik bagi pencinta sepak bola Indonesia.
 
Tidak hanya sukses secara prestasi dan bisa membantu melahirkan pemain untuk Timnas Indonesia, Lukita berharap jika Liga 1 musim ini bisa menjalankan konsep footballtainment. Sehingga, kompetisi ini bisa berjalan jauh lebih menarik lagi ketimbang sebelumnya.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah