Timnas Indonesia Berada di Grup Neraka Usai Menjalani Drawing Piala Asia 2023

- 11 Mei 2023, 22:09 WIB
HASIL DRAWING Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Dampingi Vietnam
HASIL DRAWING Piala Asia 2023, Timnas Indonesia Dampingi Vietnam /*/mantrasukabumi.com /Tangkap Layar/ Instagram @pssi



BERITA KBB- Perhelatan sepak bola level internasional kembali digelar dalam ajang Piala Asia 2023. 

Pertandingan akan digelar di Qatar sebagai tuan rumah, pada tanggal 12 Januari sampai 10 Februari 2024. 

Piala Asia 2023 di ikuti oleh 24 negara, termasuk Indonesia.

Ketum PSSI yakni Erick Thohir diketahui sudah sampai di Doha, Qatar bersama para rombongan, salah satu tujuannya membahas Piala Asia 2024 ini.

Baca Juga: Sinopsis Imlie ANTV Kamis, 11 Mei 2023: Aryan Tidak Akan Membiarkan Aditya Permainkan Imlie

Proses drawing sudah berlangsung dan hasil drawing pun sudah di rilis, hingga membuat publik kaget melihatnya.

Indonesia berada pada grup D dengan Jepang, Irak dan Vietnam. Sementara di negara tetangga, Malaysia berada di grup E bersama Korea Selatan, Yordania dan Bahrain.

Lantas, klub manakah yang berada di grup A, B, C, dan F? Berikut informasinya tersedia di bawah ini, dilansir dari instagram @garudarevolution.ina

Baca Juga: Sinopsis Imlie ANTV Kamis, 11 Mei 2023: Aditya Cari Keberadaan Imlie dan Ingin Minta Maaf

GRUP A

- Qatar (H)

- China

- Tajikistan

- Lebanon

GRUP B

- Australia

- Uzbekistan

- Suriah

- India

GRUP C

- Iran

- UEA

- Hong Kong

- Palestina

Baca Juga: Sinopsis Bidadari Surgamu SCTV Hari Ini Episode 60 Fadil Marah Besar Lihat Denis Bilang I Love You Sakinah

GRUP D

- Jepang

- Indonesia

- Irak

- Vietnam

GRUP E

- Korea Selatan

- Malaysia

- Yordania

- Bahrain

GRUP F

- Arab Saudi

- Thailand

- Kirgizstan

- Oman

Hasil drawing tersebut tak lantas membuat netizen memberikan berbagai komentar. Mereka yakin Indonesia menang meski berada di grup yang sulit.

"Yakin Indonesia Lolos! .." ujar @lauritzwille

"9 point mudah buat Indonesia.." tulis @suporterbola1

"Dengan menyebut Nama Allah SWT Indonesia lolos Group.." ujar @ooharief

.***
 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x