OMAT, Solusi Masyarakat Jabar Penuhi Kebutuhan Oksigen

- 22 Agustus 2021, 13:13 WIB
Posko oksigen Jawa Barat.
Posko oksigen Jawa Barat. /Pikiran Rakyat/Novianti Nurulliah/

Mendengar aspirasi warga tersebut, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengatakan, di masa kedaruratan, penyelematan nyawa itu nomor satu. Pemerintah melalui para OPD dan BUMD harus ikut turun termasuk para ASN sebagai relawan penanganan COVID-19.

Baca Juga: Crisis Centre Rumah Zakat, dari Ambulans Gratis Hingga Pinjam Tabung Oksigen bagi Masyarakat Terdampak Pandemi

“Yang jadi data di kami mayoritas pasien bukan di RS tapi di rumah. Kami memahami kesulitan masyarakat. Kalau kontak dokter susah, maka ada telemedicine, ada 13 dokter stand by dan sekarang sudah 50 ribu warga yang menggunakan fitur tersebut,”kata Ridwan Kamil.

“Susah cari obat, ada obat gratis door to door, kemudian kita permudah kebutuhan oksigen. Ketika tabung enggak ada, isi ulang enggak ada. ada truk isotank mengirim oksigen cair ke Jabar saya ingat betul bulan lalu,” ucap Emil. 

Menurut dia, dengan fitur OMAT dapat mengatur mereka yang membutuhkan oksigen untuk segera dikirim dengan cepat. Kemudian tabung yang kosong dapat dipinjamkan ke Pemda Provinsi Jabar semacam diiklankan.

Baca Juga: Poskibar Distribusikan Bantuan Tabung Oksigen di 27 Kabupaten/Kota se-Jabar

“Nanti, pengirimannya difasilitasi, bisa ke gudang atau dikirim ke tempat yang membutuhkan,”ucap Ridwan Kamil.

Gubernur menegaskan, di Jabar manajemen sedernana semua urusan COVID-19 satu pintu di Pikobar. “Inilah sebagai contoh bahwa dalam kerumitan kita menyederhanakan manajemen,” katanya.

Penyerderhanaan menjadi penting, terlebih saat ini masih ada sekitar 40.000 warga isoman. “Tolong RT/RW aktif memonitor, kami tidak mau mendengar ada warga terbengkalai karena kurang atensi. Semangat untuk sembuh harus tinggi dan dukungan pemeritah harus gesit,” ucap Emil.

Baca Juga: Dukung Kelancaran Distribusi Oksigen, Kemnaker Kerahkan Pengawas Ketenagakerjaan Supervisi ISO Tank

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah