Wartawan Foto Bandung Gelar Pameran, Puluhan Foto Visualkan Kisah Paris Van Java

- 29 September 2023, 05:51 WIB
Pengunjung mengamati foto yang dipamerkan oleh Wartawan Foto Bandung, di Museum Kota Bandung, Rabu, 27 September 2023.
Pengunjung mengamati foto yang dipamerkan oleh Wartawan Foto Bandung, di Museum Kota Bandung, Rabu, 27 September 2023. /Ade Bayu Indra/Berita KBB/

BERITA KBB - Sebanyak 67 frame foto berjajar sepanjang lorong Museum Kota Bandung. Mulai dari depan, para pengunjung akan disuguhi cerita yang pernah terjadi di Kota Bandung dari yang terkini, hingga dahulu tahun 2007.

Ketua Pelaksana Pameran Foto Bandung dan Kisahnya, Ginanjar Arief memaparkan, hasil foto-foto tersebut merupakan jejak rekam dari para jurnalis foto di Kota Bandung.

"Teman-teman jurnalis foto Bandung yang sudah pernah merekam tahun ke tahun untuk Kota Bandung, dari pendidikan, sosial, budaya, dan lingkungan. Dari tahun 2007 yang paling tua, sampai 2023," papar pria yang akrab disapa Gigin.

Baca Juga: Kolaborasi SoKlin dan Jember Fashion Carnaval Curi Perhatian Warga New York, Amerika Serikat

Pengunjung mengamati foto yang dipamerkan oleh Wartawan Foto Bandung, di Museum Kota Bandung, Rabu, 27 September 2023.
Pengunjung mengamati foto yang dipamerkan oleh Wartawan Foto Bandung, di Museum Kota Bandung, Rabu, 27 September 2023.

Ia mengatakan, ada sekitar 21 fotografer dari lima media yang ikut memamerkan fotonya. Beberapa di antaranya dari media Pikiran Rakyat, Koran Gala, Republika dan media online lainnya.

"Untuk jumlah foto untuk yang khusus pameran saja itu ada 57. Lalu ada juga pameran foto di depan itu hasil foto para pemenang lomba Foto Pesona Paris Van Java sebanyak 6 foto dipamerkan. Jadi totalnya ada 63 foto," jelasnya.

Pameran ini ditujukan agar para pengunjung bisa tahu perjalanan Kota Bandung dari rekaman kamera para fotografer. Dari penataannya pun Gigin jelaskan, dimulai dari tahun paling terkini hingga paling lawas di 2007. 

Pengunjung mengamati foto yang dipamerkan oleh Wartawan Foto Bandung, di Museum Kota Bandung, Rabu, 27 September 2023.
Pengunjung mengamati foto yang dipamerkan oleh Wartawan Foto Bandung, di Museum Kota Bandung, Rabu, 27 September 2023.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x