7 Tips Ampuh Atasi Mata Lelah Akibat Gadget, Nggak Perlu Khawatir Lengket dengan Layar Seharian!

23 Mei 2023, 06:55 WIB
Mata lelah depan gadget /Pexels/Andrea Piacquadio/
 

Berita KBB - Kehidupan sehari-hari yang banyak melibatkan gadget ini tentunya membuat kita harus tahu tips ampuh atasi mata lelah akibat gadget.

Tips ampuh atasi mata lelah akibat gadget ini sangat penting untuk kita ketahui dan dibiasakan terlebih bila kita sudah tidak bisa menghindari gawai lagi karena tuntutan pekerjaan.

Meski begitu, tidak perlu khawatir, ada beberapa tips ampuh atasi mata lelah akibat gadget meski seharian menatap layar untuk bekerja atau membuat tugas sekolah dan kuliah.

Baca Juga: Atlet KBB Mampu Sumbangkan 7 Medali Untuk Indonesia di SEA Games Kamboja, Bupati Kang Hengki Berikan Kadedeuh

Berikut Berita KBB himpun tips ampuh atasi mata lelah akibat gadget yang bisa kamu coba. Yuk kita simak!


  1. Sering Alihkan Pandangan Dari Layar

Mengurangi waktu menatap layar tentu akan sulit bagi beberapa orang, apalagi bila pekerjaan kita menuntut untuk fokus. Namun, untuk mengurangi stres mata, kita tetap harus sering-sering mengalihkan pandangan dari layar.


  1. Coba Aturan 20-20

Setiap 20 menit sekali, cobalah alihkan pandangan kita dari layar. Tatap sesuatu yang berjarak 20 kaki atau sekitar 6 meter dari posisi kita selama 20 detik. Hal ini dapat memberikan kesempatan bagi mata untuk rileks setelah 20 menit terpaku pada layar.


  1. Sering Mengedipkan Mata

Mengedipkan mata sangat penting untuk melumasi dan melembabkan organ penglihatan kita. Menurut Akademi Oftalmologi Amerika, kebanyakan orang hanya berkedip 5-7 kali per menit, sedangkan normalnya adalah 15 kali per menit.


  1. Atur Arah Pencahayaan

Cahaya luar yang memantul pada layar gadget membuat kita lebih sulit melihat apa yang ada di layar, sehingga otomatis kita akan menaikkan kecerahan layar dan membuat mata lebih cepat lelah. Hindari sumber cahaya dari arah atas, belakang dan depan.

Baca Juga: Diduga Terseret Video Syur di Twitter, Inilah Profil dan Biodata Rebecca Klopper
  1. Atur Posisi Monitor

Monitor gadget sebaiknya berjarak kurang lebih 60 cm atau sama dengan panjang lengan kita, dan bagian atas layar berada sedikit di bawah garis mata. Atur kecerahan layar menyesuaikan pencahayaan ruangan.


  1. Pakai Kacamata

Kacamata bukan hanya sekedar alat bantu melihat, tapi juga dapat menghalau radiasi layar gadget. Pakai kacamata dengan lensa yang mampu mengurangi radiasi layar dan gejala mata lelah.


  1. Gunakan Pelembab Mata

Obat tetes mata jenis tertentu tidak hanya mengobati sakit mata karena iritasi, tapi juga berguna untuk melumasi dan melembabkan mata. Bisa juga menggunakan pelembab ruangan untuk membantu mata lembab.


Demikian 7 tips ampuh atasi mata lelah akibat gadget, tidak perlu khawatir meskipun kita harus dipaksa menatap layar seharian. Jangan lupa beristirahat yang cukup dan rajin mengonsumsi makanan bervitamin A.***


 
 
Editor: Siti Mujiati

Sumber: Heatlhline

Tags

Terkini

Terpopuler