Perayaan Kelahiran Anak Kedua, Raffi Ahmad Bangun Kebun Binatang, Davina Veronica: Kenapa Tidak Perbaiki Zoo?

- 21 Desember 2021, 15:20 WIB
Davina Veronica menyentil crazy rich yang berniat untuk membangun kebun binantang dan memberikan saran ini.
Davina Veronica menyentil crazy rich yang berniat untuk membangun kebun binantang dan memberikan saran ini. //Instagram.com/@davinaveronica

 

BERITA KBB-Perayaan ultah anak kedua Raffi Ahmad yang lahir pada Jumat, 26 November 2021 menuai protes.

Pasalnya Raffi Ahmad memberikan hadiah untuk Rayyanza Malik Ahmad sebuah Kebun Binatang.

Terlihat dari unggahan Instagram Raffi Ahmad @raffinagita1717 sebagaimana dikutip oleh BERITA KBB pada Selasa, 21 Desember 2021.

"Bismillah... Ground Breaking Rans Carnaval City Zoo PIK2," kata Raffi Ahmad mengawali pembangunan Kebun Binatang miliknya

Baca Juga: Viral Video Penemuan Bayi di Bogor, Sudah Ada Semutnya

Baca Juga: Thoriq dan Fuji Gandengan Tangan di Bandara. Netizen: Chika Lu Putus?

"Mohon Doanyaaa Ada apa aja yaaaa Binatang yang ada di sini??? InsyaAllah Pertengahan Tahun depan Open For Public," imbuhnya.

Tak selamanya niat baik dari seseorang itu mendapatkan komentar yang baik.

Raffi Ahmad yang ingin menghadiahkan Kebun Binatang tersebut untuk anak keduanya menuai protes dari sesama kalangan artis.

Baca Juga: Prediksi Robert Alberts Soal Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, 2 Pemain Persib Dapat Keringanan, Siapa?

Baca Juga: Mengalami Buang Air Besar Lebih Banyak Saat Menstruasi? Inilah yang Terjadi Menurut Para Ahli

Kali ini protes dilayangkan oleh Davina Veronica seorang artis dan juga pecinta hewan.

Dalam unggahan di akun Istagram pribadinya @davinaveronica menuliskan sebuah pernyataan.

Yang dalam hal ini Davina Veronica mempertanyakan "kenapa harus membangun kebun binatang lagi?"

Baca Juga: Ustadz Hanan Attaki: Lebih Percaya Sama Allah atau Google Maps?

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hubungan Asmara Aries, Cancer, dan Leo Besok Rabu 22 Desember 2021

Artis sekaligus model ini masih penasaran dengan alasan para Crazy Rich lebih memilih mmbangun kebun binatang yang baru.

"Kenapa tidak memperbaiki zoo yang ada?," kata Davina Veronica.

Sebenarnya ia menghormati itikad baik para Crazy Rich namun alangkah baiknya pula kebun binatang yang sudah ada seperti halnya Ragunan diperbaiki.

Yang dibutuhkan Jakarta bukanlah zoo lagi, Imbuhnya.

Davina Veronica menyarankan, daripada membangun kebun binatang lagi alangkah baiknya dibelikan sebidang tanah.

Kemudian tanah tersebut dibangun menjadi Park layaknya seperti King's Park di Perth Australia dan beberapa Park di Mancanegara.

Banyak manfaat yang dihasilkan jika memang akan dijadikan sebuah Park.

Salah satunya jadi paru-parunya kota. Tempat orang bisa bersantai dari segala aktifitas kota.***

 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah