Grup Kasidah Nasida Ria yang Didirikan Hanya untuk Mengisi Waktu Luang Malah Mendunia

- 21 Juni 2022, 09:25 WIB
Grup qasidah asal Semarang yakni Nasida Ria tampil di Jerman
Grup qasidah asal Semarang yakni Nasida Ria tampil di Jerman /Instagram @nasidariasemarang

BERITA KBB - Grup Kasidah Nasida Ria didirikan untuk mengisi waktu luang setelah mengaji dan masak.

Namun, grup kasidah Nasida Ria asal Semarang yang beranggotakan 11 orang itu ternyata mendunia.

Pada 18 Juni 2022, Nasida Ria yang semuanya perempuan tampil di acara Documenta Fifteen di Kessel, Jerman.

Dari video yang beredar, para penonan Nasida Ria terlihat menikmatik dan asyik berjoget.

Dikabarkan, grup Kasidah Nasida Ria didirikan pada tahun 1975 oleh seorang pemuka agama Islam di Semarang, HM Zain.

Ketika itu, HM Zain mengajak muridnya untuk bermusik di asrama miliknya di kawasan Kauman Mustaram No. 58 Semarang.

Adapun dipilih nama Nasida Ria gabungan kata Nasida berarti nyanyian dan Ria itu gembira.

"Ketika itu harapannya agar kami bisa berdakwah lewat musik dengan penuh kegembiraan," kata pemegang bass Rien Djamain.

Anggota Nasida Ria dari generasi satu hingga tiga masih eksis dan sanggup menembus batas dengan teknologi digital.

Halaman:

Editor: Syamsul Maarif


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x