BERITA KBB – Sinopsis Nakusha yang tayang di ANTV pada hari Sabtu, 18 Maret 2023 ini diawali dengan cerita ketika Digu sedang berbicara kepada anak buah Nana karena dia tidak memberitahukan jika mereka akan menghadiri pesta Kalla.
Digu juga mengungkapkan jika Kalla itu adalah wanita yang sangat licik.
Tiba-tiba Nakusha datang ke sana dan dia langsung menuntut penjelasan dari Digu atas perbuatannya yang telah mengacaukan pesta.
Baca Juga: Niat Solat Tarawih Bulan Ramadhan 2023, Lengkap Dengan Arab, Latin, dan Terjemahan
Nakusha juga merasa jika Digu sudah menyembunyikan sesuatu dari dirinya untuk itu dia memintanya untuk menceritakan semuanya.
Saat itu Digu hanya terdiam namun di saat bersamaan Nana baru tiba dan Nana mengatakan jika Digu melakukan hal itu itu karena Digu ingin melindungi Nakusha.
Sontak Digu langsung menoleh ke arah Nana karena dia tidak ingin Nana banyak berbicara.
Namun pada saat itu Nana melanjutkan ucapannya dengan mengatakan jika nyawa Nakusha dalam bahaya.
Mendengar itu, tentu saja membuat Nakusha menjadi sangat tertegun dan dia pun memaksa Digu untuk berbicara namun Digu hanya diam saja karena dia bingung untuk memberitahukannya kepada Nakusha.
Sedangkan Nana mengatakan jika Nakusha bukan penduduk Basti sehingga Nakusha pun semakin tertegun mendengar hal tersebut.
Editor: Siti Mujiati
Sumber: Youtube.com
Tags
Terkait
-
Link Beli Tiket Gratis Ancol Minggu Ini, Segera Dapatkan Sebelum Kehabisan!
-
Prakiraan Cuaca 18 Maret 2023 Seluruh Indonesia: Sedia Payung! Kota Kembang Bakal Diguyur Hujan Lebat
-
Kenali Industri Farmasi, Puluhan Calon Diplomat Kemlu Kunjungi Bio Farma,
-
Jelang Tahun Politik dan Akhir Masa Jabatan, Kang Emil Pesan Agar Kepala Daerah Fokus Kerja Layani Masyarakat