Cara Pakai Aplikasi SNOW-Profil AI Jadi Mirip Artis Korea, Yuk Coba MUDAH BANGET!

- 16 Juni 2023, 16:50 WIB
Aplikasi SNOW AI menampilkan wajah Lucinta Luna (kiri) dan Nagita Slavian (kanan).
Aplikasi SNOW AI menampilkan wajah Lucinta Luna (kiri) dan Nagita Slavian (kanan). /Kolase foto Instagram @lucintaluna_manjalita dan @rafiinagita1717
 

BERITA KBB- Saat ini tengah viral selebritis tanah air, mengunggah fotonya mirip dengan artis Korea.

Di antaranya ada Fuji, Nagita Slavina, Ayu Dewi dan masih banyak lagi. Wajah mereka benar-benar cantik seperti artis drakor.

Ternyata trend ini berasal dari aplikasi yang viral bernama
SNOW- Profil AI. Aplikasi tersebut berupa kamera yang sudah banyak digunakan diberbagai dunia.
 
Baca Juga: Daftar Pemain Ftv Pagi 'Toping Cinta Mbak Bubur Ayam Unstoppable' Jumat 16 Juni 2023 Pukul 08.00 WIB

Banyak pula yang penasaran bagaimana cara menggunakan aplikasi SNOW- Profil AI  ini, dan ingin mencoba untuk mengikuti tren wajah artis Korea yang lagi hits.

Di bawah ini, tersedia cara mudah untuk mengubah wajah kita menjadi seperti artis-artis di drama Korea. Simak informasi berikut :

1. Download aplikasi SNOW- Profil AI tersebut di Google Play Store atau App Store

2. Kemudian install sampai berhasil

3. Jika sudah, buka aplikasi tersebut dan Anda tinggal selfie sesuai dengan gaya Andalanmu

4. Setelah itu, pilih filter atau fitur wajah Korea yang tersedia di aplikasi tersebut.

5. Apabila kualitas foto kamu ingin berbentuk AI Profile, maka harus mengakses Instagram Snow Camera.
 
Baca Juga: Peduli Kasus Perundungan, SMP Darul Hikam Adakan Webinar Diikuti Pelajar dari Empat Negara

6. Cari link yang tersedia di bio instagram Snow Camera @snow_kr_official di sana ada link, tinggal kamu klik.

7. Kemudian klik 'AI Profil' dan pilih 'Mulai Sekarang dan Lanjutkan'

8. Jangan lupa untuk membayar terlebih dahulu sekitar Rp 80 ribuan.

Karena antusias pengguna cukup banyak, maka Anda harus menunggu hasil fotomu menjadi mirip artis Korea, jika sudah selesai nanti yang kamu inginkan akan segera di kirim.

Bagaimana mudah bukan? Ayo segera coba dan hasil fotomu bisa jadi profil sosial media baik instagram, facebook, TikTok, twitter, whatsApp dan masih banyak lagi.

Selamat mencoba.***
 
 

 
 

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x