16 Tersangka Korupsi PT Timah Rugikan Negara Hingga Ratusan Triliun

- 29 Maret 2024, 15:10 WIB
Di antara tersangka yang menggemparkan Indonesia adalah Helena Lim serta suami dari Sandra Dewi yakni Harvey Moeis
Di antara tersangka yang menggemparkan Indonesia adalah Helena Lim serta suami dari Sandra Dewi yakni Harvey Moeis /X.com @catchmeupid/



BERITA KBB- Tersangka kasus korupsi PT Timah yang saat ini viral bukan hanya berjumlah satu orang, melainkan 16 tersangka yang sudah diamankan Kejaksaan Agung.

Di antara tersangka yang menggemparkan Indonesia adalah Helena Lim serta suami dari Sandra Dewi yakni Harvey Moeis. Diketahui kehidupan Helena, Harvey Moeis juga Sandra diliputi harta yang berlimpah.

Bahkan, Harvey Moeis memiliki jet pribadi yang dilengkapi fasilitas mewah. Namun ternyata uang tersebut dihasilkan dari korupsi yang membuat masyarakat Indonesia tercengang.

Baca Juga: Sinopsis Tertawan Hati 29 Maret 2024 Mario Sakit Kepikiran Gugatan Cerai Alya

Memakai rompi pink dan tangan diborgol, Harvey Moeis dan 15 tersangka lainnya diketahui akan ditahan selama 20 hari ke depan untuk kebutuhan penyidikan.

Berikut 16 daftar tersangka kasus korupsi PT Timah yang diamankan Kejaksaan Agung.

1. Mochtar Riza Pahlevi Tabrani (MRPT), sebagai Direktur Utama (Dirut) PT Timah Tbk ‪2016-2021‬

2. Emil Ermindra (EE) sebagai Direktur Keuangan PT Timah Tbk 2018

3. Alwin Albar (ALW) sebagai direktur operasional PT Timah Tbk

4. Suwito Gunawan (SG) Komisaris PT Stanindo Inti Perkasa

Baca Juga: Sinopsis Tertawan Hati 29 Maret 2024 Erik Minta Alya Kirim Surat Cerai Kepada Mario

5. MB Gunawan (MBG) sebagai Direktur PT Stanindo Inti Perkasa

6. Hasan Tjhie (HT) sebagai Dirut CV Venus Inti Perkasa (VIP)

7. Kwang Yung alias Buyung (BY) sebagai  mantan komisaris CV VIP

8. Robert Indarto (RI) sebagai direktur utama (Dirut) PT SBS

9. Tamron alias Aon (TN) sebagai pemilik manfaat atau benefit official ownership CV VIP

10. Achmad Albani (AA) sebagai manager operational CV VIP

11. Suparta (SP) sebagai Dirut PT Refined Bangka Tin (RBT)

12. Reza Andriansyah (RA) sebagai Direktur Pengembangan PT RBT

13. Rosalina (RL) sebagai General Manager PT Tinindo Inter Nusa (TIN)

14. Pihak Swasta, Toni Tamsil

15. Helena Lim sebagai Manager Marketing PT Quantum Skyline Exchange (QSE)

16. Harvey Moeis sebagai perpanjangan tangan dari PT RBT

Akibat kasus korupsi PT Timah ‪2015-2022‬ ini, negara mengalami kerugian lingkungan hingga 217 Triliun bahkan penyidik terus melakukan penghitungan kerugian secara keseluruhan. ***
 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x