Rusia Siap Buka Jalur Perundingan dan Tarik Pasukan dari Konflik Dengan Ukraina, Tapi Harus Penuhi Syarat Ini

- 25 Februari 2022, 13:52 WIB
Rusia Siap Membuka Jalur Perundingan dan Tarik Pasukan dari Konflik Dengan Ukraina, Tapi
Rusia Siap Membuka Jalur Perundingan dan Tarik Pasukan dari Konflik Dengan Ukraina, Tapi /REUTERS/Stringer/

 

BERITA KBB- Sekretaris Pers Kremlin, Dmitry Peskov mengatakan Rusia siap melakukan perundingan terkait persyaratan penyerahan diri dengan Kiev dan serangan militer yang dilakukan Rusia belakangan ini.

Peskov mengatakan bahwa Presiden Rusia, Vladimir Putin akan bersedia berunding jika Ukraina berjanji untuk bersikap netral, tidak bercita-cita menjadi anggota NATO dan tidak menyimpan persenjataan Barat di wilayahnya.

“Presiden merumuskan visinya tentang apa yang kita harapkan dari Ukraina agar apa yang disebut masalah 'garis merah' dapat diselesaikan. Ini adalah status netral, dan ini adalah penolakan untuk menggunakan senjata,” kata Dmitry Peskov, Sekretaris Pers Kremlin. 

Baca Juga: Mundur dari Bursa Calon Presiden 2024, Berikut Ini Profil H. Giring Ganesha Djumaryo

Baca Juga: Pemain 'Protes' di Medsos Tentang Jalan Cerita Sinetron yang Dimainkannya, Mulai Amanda Manopo Hingga Evan Mar

Peskov menambahkan bahwa Putin akan menentukan waktu negosiasi, jika pemerintah Ukraina siap untuk membicarakannya dengan persyaratan yang disebutkan sebelumnya.

Jika pemerintah Ukraina setuju untuk memenuhi tuntutan, maka serangan militer saat ini dapat dibatalkan.

Sementara itu, efek dari invasi Rusia membuat Ukraina kehilangan kendali atas wilayah pembangkit listrik Chernobyl.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah