Ridwan Kamil Beri Pesan Ini, Terkait Insiden Penembakan Kucing di Sesko TNI Bandung

- 19 Agustus 2022, 10:32 WIB
Brigjen NA trending Twitter dan alasannya menembak kucing di Sesko TNI Bandung
Brigjen NA trending Twitter dan alasannya menembak kucing di Sesko TNI Bandung /Instagram.com/@rumahsinggahclow/

BERITA KBB- Tindakan sadis yang dilakukan oleh seorang Anggota berpangkat Brigadir Jendral membuat publik marah dan menyayangkan aksi tersebut.

Penembakan kucing yang dilakukan oleh Brigjen NA terungkap setelah adanya laporan pengguna akun instagram yang melaporkan kepada Gubernur Jawa Barat yakni Ridwan Kamil.

Dengan sigap Kang Emil langsung merespon laporan tersebut dan akan segera ditelusuri. Bahkan Brigadir NA telah dikenakanPasal 66 UU nomor 18 tahun 2009 (tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan) dan Pasal 66A, Pasal 91B UU nomor 41 tahun 2014 (tentang Perubahan Atas Undang Undang nomor 18 tahun 2009 tentang Peternakan dan Kesehatan Hewan).

Baca Juga: Link Pembelian Dan Harga Tiket Nonton Rans Nusantara FC vs Persija Jakarta Di Stadion Pakansari, Bogor

Ridwan Kamil lantas memberikan pesan serta himbauan terkait kejadian sadis tersebut.

" Di lingkungan Sesko TNI Bandung, sudah ditindaklanjuti oleh TNI melalui arahan Panglima TNI @jenderaltniandikaperkasa sesuai dengan wilayah/area administrasi kewenangannya.

Semoga ini menjadi pembelajaran agar kita lebih baik lagi dalam perlakuan rasa kita kepada sesama ciptaan makhluk Tuhan ????????????

Semoga hal-hal seperti ini tindak terulang lagi di masa depan," tulis Kang Emil dalam instagramnya.

Baca Juga: Kepercayaan Publik Terhadap Polri Menurun! Kapolri, Rebut Kembali, Ini Pertaruhan Institusi Polri


Tak hanya itu, Gubernur Jawa Barat ini memberikan informasi mengenai Rumah Sakit Hewan yang bisa jadi tempat yang direkomendasikan untuk merawat hewan.

Yaitu di Rumah Sakit Hewan Jawa Barat di Lembang, yang dilengkapi fasilitas terbaik untuk mengurus hewan-hewan terlantar.*** 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x