Resmikan Monumen Perajin Bendera Merah Putih Leles di Garut, Ridwan Kamil Beri Masukan, Apakah Itu?

- 22 Agustus 2022, 21:59 WIB
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Monumen Perajin Bendera Merah Putih di Desa Leles, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Senin (22/8/2022).
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Monumen Perajin Bendera Merah Putih di Desa Leles, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Senin (22/8/2022). /Biro Adpim Jabar/

BERITA KBB - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil meresmikan Monumen Perajin Bendera Merah Putih di Desa Leles, Kecamatan Leles, Kabupaten Garut, Senin (22/8/2022).

Monumen yang diinisiasi oleh Kapolres Garut ini berdiri megah di desa yang dikenal se-Nusantara sebagai desa perajin bendera Merah Putih.

"(Monumen) ini diinisiasi oleh Kapolres Garut yang didukung oleh Bupati Garut dan Gubernur Jabar," kata Ridwan Kamil.

Baca Juga: Pemprov Jabar Akan Bangun Kembali 43 Jembatan Terdampak Banjir Bandang di Garut

Leles merupakan daerah yang dikenal sejak puluhan tahun sebagai sentra perajin bendera Merah Putih.

Sebagian besar warga Leles merupakan perajin bendera. Omset mereka meningkat tajam ketika memasuki peringatan Kemerdekaan RI. Pemesannya tak hanya warga Jabar, melainkan hingga seluruh pelosok negeri.

Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil berharap, diresmikannya Monumen Perajin Bendera Merah Putih yang menjadi kebanggaan Indonesia ini semakin menguatkan identitas wilayah. Dampaknya perekonomian warga bisa meningkat.

Baca Juga: Mengenal sejarah ‘Grand Hotel Ngamplang’ Yang Ada Di Garut, Artis Dunia Pernah Menginap Disini

"Ini kebanggaan, kita viralkan, sehingga pascapandemi ini UMKM Leles yang fokus di bendera bangkit dan mengharumkan nama Garut, Jabar ke seluruh Nusantara," ujarnya.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x