Gerhana Matahari Hibrida Terjadi 2023, Catat Tanggalnya!

- 10 Januari 2023, 14:05 WIB
Siap-siap Gerhana Matahari hibrida akan terjadi pada tahun 2023
Siap-siap Gerhana Matahari hibrida akan terjadi pada tahun 2023 /Pixabay


BERITA KBB- Fenomena langit akan segera terjadi di tahun ini, menjadi peristiwa yang selalu di tunggu-tunggu masyarakat.

Tak sedikit dari mereka yang ingin mengabadikan fenomena langit tersebut dengan kamera handphone atau kamera DSLR. 

Berdasarkan informasi dari akun media sosial instagram @lapan_ri bahwa tahun 2023 akan terjadi fenomena langit gerhana matahari hibrida.

Gerhana matahari hibrida adalah gerhana matahari yang memiliki 2 macam gerhana berbeda yang terjadi dalam satu waktu secara berurutan dalam satu fenomena.

Baca Juga: PLN Mobile Proliga 2023 dan Inkigayo Tayang, Ini Jadwal Lengkap Acara Moji Hari Ini, 10 Januari 2023

Dimulai dengan gerhana matahari cincin kemudian berubah menjadi gerhana matahari total dan kembali lagi menjadi gerhana matahari cincin secara singkat.

Fenomena langit tersebut akan terjadi pada tanggal 20 April 2023 hari Kamis. Biasanya, untuk melihat fenomena langit yang terjadi agar terlihat jelas harus menggunakan teleskop.

Tapi tak menutup kemungkinan, jika fenomena langit bisa juga di saksikan dengan mata telanjang apabila cuaca cerah dan tidak terhalang medan pandang.

Baca Juga: Daftar Pemain Ftv SCTV 'Cintaku Padamu Level 5 Pedas Tapi Manis' Tayang Selasa 10 Januari 2023

Akan tetapi, dilihat dari instagram @lapan_ri, belum ada informasi lanjutan mengenai lokasi mana sajakah yang bisa menyaksikan fenomena gerhana matahari hibrida tersebut.

Juga belum ada himbauan mengenai dampak terjadinya gerhana matahari hibrida.

Informasi selanjutnya bisa Anda simak di instagram resmi @lapan_ri.***

 

 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x