HUT Bhayangkara ke-77, Sinergitas TNI-Polri se-Jagakarsa Semakin Solid dan Saling Jaga

- 3 Juli 2023, 22:58 WIB
HUT Bhayangkara ke-77, Sinergitas TNI-Polri se-Jagakarda Semakin Solid dan Saling Jaga
HUT Bhayangkara ke-77, Sinergitas TNI-Polri se-Jagakarda Semakin Solid dan Saling Jaga /

 

BERITA KBB- Dalam HUT Bhayangkara ke-77 dengan tema "POLRI PRESISI UNTUK NEGERI Pemilu Damai Menuju Indonesia Emas" Polsek Jagakarsa mendapatkan kejutan kue ulang tahun dan ucapan oleh beberapa satuan TNI Pada Sabtu 1 Juli 2023, sekitar pukul 10.00 WIB.

Polsek Jagakarsa mendapat kunjungan dan surprise yang hangat dari Koramil 08/Jagakarsa yang di pimpin langsung oleh Danramil Jagakarsa (Mayor arh Slamet) dan didampingi oleh personel serta Staf Koramil dan Mitra Jaya 08/Jagakarsa dan diterima langsung Oleh Kanit Samapta (AKP Maskur) sebagai Pawas.

"Selamat atas bertambah nya usia yang ke-77 ini rekan kami saudara kami, semoga sinergi dan soliditas tetap terjaga dalam membangun Kamtibmas di Wilayah Jagakarsa ini" ucap Danramil Jagakarsa Mayor Arh Slamet.

Baca Juga: Daftar Pemain Ftv Sore 'Tour Guide Cinta Di Hati' Senin 3 Juli 2023 Pukul 14.30 WIB

Dalam kunjungan dan surprise tersebut Kapolsek Jagakarsa Kompol Multazam Lisendra juga mengaku berterima kasih atas kehadiran Koramil 08/Jagakarsa.

"Saya mewakili rekan rekan Polsek Jagakarsa berterima kasih kepada Danramil dan seluruh Danyon dan Danki dari satuan TNI Yon Zipur, Zikon 13, Zikon 14 dan Kizi Jihandak beserta jajarannya atas perhatian dan surprise ini kepada Polsek Jagakarsa, semoga sinergitas TNI-Polri semakin solid dalam menjaga Kamtibmas dan keutuhan NKRI," ucap Kapolsek Jagakarsa Kompol Multazam Lisendra.SIKom.,SIK.

Dilanjut pada hari Senin, 3 Juli 2023* sekitar Pukul 09.30 WIB kembali Mapolsek Jagakarsa didatangi dan diberi surprise hangat oleh Yonzikon 13 beserta Yon Zikon 14 dan Kizi Jihandak yang di pimpin langsung oleh Danyon Yon Zikon 13/KE Letkol Czi. A. Siswanto dan Capt. CZI Taufiko Wigunal P S,Tr.Han sebagai Dankie Kizi Jihandak

Tujuan dari kegiatan ini tak lain untuk meningkatkan hubungan yang harmonis antar instansi yang sudah terjalin dengan baik, serta wujud sinergitas TNI-POLRI, hal ini perlu dijalin, dipelihara dengan baik guna terciptanya suasana yang damai dan harmonis, dalam rangka pengabdian kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Baca Juga: Daftar Pemain FTV Siang 'Walau Jomblo Tetap Santuy' Senin 3 Juli 2023 l

Halaman:

Editor: Siti Mujiati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x