Kantongi Exit Permit dari Pemerintah Arab Saudi, Habib Rizieq Segera Pulang ke Indonesia

- 2 November 2020, 21:38 WIB
Imam Besar FPI Habib Rizieq Berencana Akan Pulang ke Indonesia, Setiyono: Tak Ada Pengamanan Khusus
Imam Besar FPI Habib Rizieq Berencana Akan Pulang ke Indonesia, Setiyono: Tak Ada Pengamanan Khusus /Instagram.com/habibrizieqlover/.*/Instagram.com/habibrizieqlover

BERITA KBB – Proses kepulangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq ke Indonesia menemui titik terang. Hal itu setelah diterbitkannya Bayan Safar atau Exit Permit oleh otoritas Arab Saudi untuk Rizieq.

Kepastian tersebut diumumkan Habib Hanif Alatas, salah satu menantu Habib Rizieq saat menghadiri aksi Bela Nabi Muhammad atau Aksi 211 di sekitar Kedutaan Besar Prancis, Jakarta Pusat, Senin 2 November 2020.

Exit Permit ini merupakan lanjutan dari proses kepulangan ke tanah air setelah masa cekal dicabut.

Baca Juga: Pasangan Terbucin Abad ini, Sule dan Nathalie Semakin Mantap Menikah

"Kemarin dikabarkan bahwa cekal beliau sudah dicabut. Tinggal exit permit, nah hari ini exit permit sudah terbit. Allahu Akbar," kata Habib Hanif.

Ia lantas memastikan bahwa Habib Rizieq akan pulang ke Indonesia dalam waktu dekat usai persyaratan itu terpenuhi. Ia menyatakan Rizieq sendiri nanti yang akan mengumumkan jadwal kepulangannya ke Indonesia.

"Intinya jangan percaya bila orang lain katakan soal jadwal kepulangan. Beliau sendiri dengan video yang umumkan sendiri tanggal kepulangan beliau saudara-saudara," kata dia seperti ditulis Galamedia News dalam artikel Arab Saudi Telah Terbitkan Exit Permit Kepulangan Habib Rizieq ke Tanah Air.

Baca Juga: LINK Live Streaming 'Anak Band' SCTV Malam Ini, 2 November 2020, Sedang Berlangsung

Dalam kesempatan tersebut, Hanif juga mengatakan ormas-ormas Islam seperti Front Pembela Islam (FPI), PA 212 hingga Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama (GNPF-U) akan menggelar Aksi Bela Islam dan rapat akbar persiapan penyambutan Rizieq Shihab.

Halaman:

Editor: Cecep Wijaya Sari

Sumber: Galamedia News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x