Pemain Berpaspor Filipina Daisuke Sato Telah Bergabung dengan Persib Bandung

26 Juni 2022, 18:05 WIB
Pemain asing Persib Bandung berpaspor Filipina tehah bergabung di Bandung./foto:persib.co.id /

BERITA KBB - Pemain asing berpaspor Filipina Daisuke Sato sudah bergabung dengan Persib Bandung, Minggu 26 Juni 2022.

Kedatangan Daisuke Sato di Bandung terlihat dari ucapan “wilujeng sumping” yang diunggah di laman Persib Bandung.

Daisuke Sato yang merupakan pemain keturunan Jepang, mengisi slot pemain asing Persib  andung dari Asia.

Pemain kidal ini akan memperkuat posisi bek kiri Persib Bandung di Liga 1 2022-2023.

Daisuke Sato yang berusia 27 tahun ini sarat pengalaman.

Dalsm karier sepak bolanya, Daisuke Sato tidak hanya level Asia, namun juga Eropa.

Pelatih Persib Bandung Robert Alberts mengatakan Daisute Sato mengisi slot pemain asing asal Asia musim 2022-2023.

"Daisuke Sato akan datang 26 Juni 2022. Kemudian 27 Juni 2022 untuk mempersiapkan diri menghadapi perempat final," kata Robert. 

Pada kualifikasi Piala Asia 2023, Daisuke Sato memperkuat Timnas Filipina.

Setelah kualifikasi Piala Asia 2023 berakhir, Robert tak langsung meminta untuk segera bergabung.

Padahal, di saat yang sama tim Persib Bandung sudah menjalani persiapan melakoni pertandingan di Piala Presiden 2022. 

"Kami tidak membawa ke sini (Piala Presiden) karena saya memberi waktu untuk berlibur," ujarnya.

Seperi diketahui, Daisuke Sato menjadi pemain berpaspor Filipina kedua yang berseragam Persib Bandung.

Pada Liga 1 2019, Persib Bandung pernah menggunakan jasa pemain berpaspor Filipina lainnya yaitu Omid Nazari.

Omid Nazari datang pada pertengahan Liga 1 2019 bersama Nick Kuipers dan Kevin van Kippersluis dari Belanda.

Ketiganya didatangkan Persib Bandung  untuk memperbaiki penampilan yang kurang maksimal di putaran pertama.***

Editor: Syamsul Maarif

Sumber: Persib.co.id

Tags

Terkini

Terpopuler