Berita Duka, Markis Kido Atlet Bulu Tangkis Peraih Medali Olimpiade 2008 Meninggal Dunia, Berikut Profilnya

- 15 Juni 2021, 06:05 WIB
Atlet Bulu Tangkis Markis Kido Meninggal Dunia
Atlet Bulu Tangkis Markis Kido Meninggal Dunia /

"Innalillahi wainnalillahi rajiun, selamat jalan uda Kido salah saty atlet yang bikin aku terjun jadi BL sampe sekarang" ujar akun mbaklrs

Selama berkarir, Markis Kido dikenal sebagai atlet ganda putra terbaik yang pernah dimiliki oleh Indonesia.

Ketika meraih medali emas olimpiade 2008, ia berpasangan dengan Hendra Setiawan.

Saat itu, di partai final pada Sabtu 16 Agustus 2008, Markis Kido/Hendra Setiawan berhasil mengalahkan lawannya.

Baca Juga: Kuatkan Lembaga Kerja Sama Tripartit, Iklim Ketenagakerjaan Akan Harmonis

Partai puncak tersebut berhasil disabet oleh Markis Kido/Hendra Setiawan atas pasangan ganda putra Fu Haifeng/Cai Yun dengan skor 12-21, 21-11, 21-16.   

Ganda putra satu ini merupakan regenerasi setelah masa Chandra Wijaya/Sigit Budiarto, dan Luluk Hadianto/Alvent Yulianto Chandra.

Profil Markis Kido

Markis Kido sendiri lahir di Jakarta, 11 Agustus 1984.

Selain itu, ia juga merupakan kakak kandung dari atlet bulu tangkis Bona Septano dan Pia Zebadiah Bernadet.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah