Sembilan Pemain Terpapar Covid-19, Laga Persib-Persikabo Tetap Digelar Sabtu 29 Januari Pukul 20.45 WIB

- 29 Januari 2022, 15:24 WIB
Sejak datang ke Bali para pemain Persib selalu menjalankan prokes ketat.
Sejak datang ke Bali para pemain Persib selalu menjalankan prokes ketat. / istagram @persib/

BERITA KBB- Laga Persib Bandung melawan Persikabo 1974 dipastikan tetap berlangsung di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Sabtu 29 Januari 2022. Kickoff pukul 21.45 WITA atau 20.45 WIB.

Hal ini sekaligus menampik kabar bahwa gara-gara 9 pemain Persib Terpapar Covid-19, Laga di  pekan ke-21 Liga 1 2021/2022 akan dibatalkan.

"Persib akan mengenakan jersey utama saat menghadapi Persikabo 1973 pada laga pekan ke-21 Liga 1 2021/2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Sabtu 29 Januari 2022. Kickoff pukul 21.45 WITA atau 20.45 WIB," tutur rilis dari situs Persib. 

Baca Juga: Resep Cimol Anti Meledak yang Praktis Dilakukan di Rumah

Baca Juga: CHORD Gitar dan Lirik Lagu Angel dari Denny Caknan Feat Cak Percil

Berstatus sebagai tuan rumah, kaos tim berwarna biru-putih-biru menjadi pilihan sesuai hasil Match Coordination Meeting (MCM), Jumat 28 Januari 2022 kemarin. Sementara kiper akan menggunakan warna jersey abu-abu-abu.

Sedangkan lawan akan menggunakan jersey berwarna putih-hitam-putih. Sedangkan penjaga gawangnya memakai kaos orange-orange-orange.

Ini adalah pertandingan keempat Maung Bandung di putaran kedua atau seri empat. Malam nanti, Henhen Herdiana dan kawan-kawan siap untuk bekerja ekstra keras guna meraih hasil maksimal, memangkas selisih poin dengan penghuni puncak klasemen sementara.

Baca Juga: KODE REDEEM FF Terbaru Sabtu 29 Januari 2022, Dapatkan Diamond, Golden Glare, Katana Gratis

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Sumber: persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah