Meski Kecewa Pada KONI Jabar, Kota Bandung dan Pengcab PGSI Se-Jabar Tetap Bertarung Demi Marwah Porprov Jabar

- 14 November 2022, 17:56 WIB
Meski Kecewa Pada KONI Jabar, Kota Bandung dan 24 Pengcab PGSI Se-Jabar Tetap Bertarung Demi Jaga Marwah Porprov Jabar 2022
Meski Kecewa Pada KONI Jabar, Kota Bandung dan 24 Pengcab PGSI Se-Jabar Tetap Bertarung Demi Jaga Marwah Porprov Jabar 2022 /Miradin Syahbana /

 

BERITA KBB-Meski sangat kecewa dengan putusan KONI Jabar, Kota Bandung bersama 24 Pengcab Kabupaten/Kota PGSI Se-Jabar tetap melanjutkan pertandinga Porprov Jabar 2022 di Gedung Soedirman Pusdiklatpassus, Batujajar, KBB, Senin 14 November 2022.

Keputusan para Pengcab ini dibuat usai Pengprov PGSI Jabar bersama para Pengcab melakukan Teknikal meeting guna menyikapi Surat Keputusan No 134 KONI Jabar. SK No 134 ini tentang KONI Jawa Barat yang mengijinkan 7 atlet gulat Kota Bekasi untuk bertanding di Porprov Jabar 2022.

Ketua Pengcab PGSI Kota Bandung Rendi Saputra mengatakan bahwa pihaknya siap bertanding di Porprov Jabar 2022 meski sangat kecewa dengan KONI Jabar.

Baca Juga: Setelah Memecat Petinggi! Elon Musk Ungkap Twitter Bisa Bangkrut!

"Kota Bandung sudah tidak bisa protes lagi. Jadi sekarang kita siap bertanding meski sangat kecewa dengan KONI Jabar yang mengesahkan 7 pemain asal Kota Bakasi untuk bertanding," katanya.

Meski tetap bertanding, Rendi Saputra tetap mengutuk keras perbuatan yang dilakukan KONI Jabar dan Kota Bekasi. Untuk itu, untuk menjaga Marwah Porprov Jabar 2022 harusnya Kota Bekasi mundur sendiri tanpa diminta.

"7 Pegulat Kota Bekasi harus mundur dari Porprov Jabar 2022 Karena sudah tidak menghargai pembinaan. Jangan tiba-tiba punya power bisa melakukan mutasi seenaknya dari Jawa Timur dengan menabrak aturan yang ada," katanya.

Baca Juga: KOPER Nyasar! Kaesang Pangarep Curhat: koper saya bisa jalan-jalan gratis, terima kasih Batik Air..

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x