Head to Head dan Peluang Menang AS Roma vs Empoli di Laga Serie A dengan Prediksi Skor Pertandingan

- 4 Februari 2023, 23:21 WIB
Head to Head dan Peluang Menang AS Roma vs Empoli di Laga Serie A dengan Prediksi Skor Pertandingan
Head to Head dan Peluang Menang AS Roma vs Empoli di Laga Serie A dengan Prediksi Skor Pertandingan /Tangkapan Layar Bleacher Report/

BERITA KBB - Berikut Head to Head dan Prediksi Skor AS Roma vs Empoli Laga Serie A yang akan berlaga pada Minggu, 5 Februari 2023.

AS Roma vs Empoli diketahui akan berlangsung dini hari ini pukul 00:00 WIB di Stadion Olimpico pertandingan Serie A pekan ke-21.

Mengenai informasi Head to Head dan Peluang Menang dari AS Roma vs Empoli dengan Prediksi Skor pertandingan dapat disimak pada artikel ini.

Baca Juga: Skuad Persib Bandung Gelar Latihan Malam Tanpa Luis Milla, Manu: Kondisi Coach Sedikit Menurun

 

Pada pertandingan terakhirnya, AS Roma bermain melawan Cremonese di Coppa Italia dan kalah 1-2.

AS Roma harus tertinggal dua gol lebih dulu dalam pertandingan tersebut.

Dengan Cyriel Dessers mencetak gol melalui tendangan penalti pada menit ke-28 dan Mehmet Zeki Celik mencetak gol bunuh diri pada menit ke-49.

Baca Juga: Profil dan Biodata Witan Sulaeman yang Kini Bergabung dengan Persija Jakarta, Siapa Istri dan Apa Agamanya

AS Roma hanya mampu membalas satu gol di babak kedua melalui gol dari Andrea Belotti di menit-menit akhir.

Pertandingan berakhir dengan skor 2-1, tepatnya di menit ke-90+4. AS Roma saat ini berada di peringkat enam dengan 37 poin.

Pada pertandingan sebelumnya, Empoli melawan Torino dan hanya dapat bermain imbang 2-2.

Baca Juga: Download Lagu MP3 Terbaru 2023 dari Video Youtube Gratis, Gunakan Cara Unduh Tanpa Gudang Lagu atau MP3Juice

Pada pertandingan tersebut, Empoli mencetak dua gol pertama melalui Sebastiano Luperto (menit ke-37) dan Razvan Marin (menit ke-69).

Namun, Torino berhasil membalas dengan dua gol dari Samuele Ricci (menit ke-82) dan Antonio Sanabria (menit ke-85) dalam sepuluh menit terakhir pertandingan. Empoli kini berada di peringkat 10 klasemen dengan 26 poin.

Pertandingan AS Roma vs Empoli diperkirakan akan berlangsung sengit, dengan AS Roma membutuhkan kemenangan untuk masuk ke empat besar.

Baca Juga: Bikin Thai Duck Curry Challenge MCI S10 Susah? Simak Resep Cara Memasak Ala MasterChef Indonesia Season 10

Head to Head

13-09-22 Empoli 1-2 Roma

24-01-22 Empoli 2-4 Roma

03-10-21 Roma 2-0 Empoli

12-03-19 Roma 2-1 Empoli

07-10-18 Empoli 0-2 Roma.

Baca Juga: Prediksi Skor AS Roma vs Empoli Laga Serie A: Starting Line Up, H2H, Peluang Menang

 


Prediksi Susunan Pemain

AS Roma: Rui Patricio; Mancini, Smalling, Ibanez; Celik, Cristante, Matic, Zalewski; Pellegrini, Dybala; Abraham.

Empoli: Vicario; Ebuehi, De Winter, Luperto, Parisi; Akpa Akpro, Marin, Bandinelli; Baldanzi; Satriano, Caputo.

Prediksi Skor antara AS Roma vs Empoli: 2-1.***

Editor: Mohammad Ridwan Anshori

Sumber: Beragam Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x