Segera Dibangun, Rumah Pompa Kopo Citarip Gunakan Teknologi Sedot Lumpur

- 15 September 2022, 05:51 WIB
Perlu penanganan serius untuk atasi banjir di Kopo Citarip, Kopo Soekarno-Hatta, Leuwipanjang dan Kopo Miko Mall
Perlu penanganan serius untuk atasi banjir di Kopo Citarip, Kopo Soekarno-Hatta, Leuwipanjang dan Kopo Miko Mall /

BERITA KBB - Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung berencana membangun rumah pompa untuk mengatasi banjir di Kopo Citarip. Rencananya pada September ini pembangunan akan dimulai setelah proses lelang selesai.

Hal ini disampaikan Kepala Bidang Pengendalian Daya Rusak Air Dinas Sumber Daya Alam dan Bina Marga (DSDABM) Kota Bandung, Dini Dianawati kepada Humas Kota Bandung, Rabu, 14 September 2022.

Ia mengatakan, rumah pompa ini akan menampung aliran air sementara. Setelah itu dipompa ke sungai.

Baca Juga: Banjir Lagi, Pemkot Bandung Tambah Sumur Resapan Kedua di Terowongan Cibaduyut

"Sebab penampung Sungai Citarip sudah tidak tertampung. Jadi kita solusikan rumah pompa, memindahkan air dari saluran ke sungai," jelas Dini.

Sembari menunggu proses lelang selesai, Pemkot Bandung juga tengah menangani pembenahan drainase yang ada di Kopo Citarip. Namun, ada beberapa kendala yang Dini rasa cukup menghambat proses perbaikan drainase.

"Di Kopo Citarip itu sudah padat pemukiman. Jadi agak kesulitan juga kalau mau benahi seluruh drainase. Sebab, banyak rumah yang berdiri di atas saluran," ucapnya.

Baca Juga: Pemprov Jabar Akan Bangun Kembali 43 Jembatan Terdampak Banjir Bandang di Garut

Ia menambahkan, pihaknya sudah mulai menertibkan dan memelihara drainase di beberapa titik. Hal ini pun masih terus dikoordinasikan dengan pihak setempat.

"Targetnya rumah pompa bulan ini sudah selesai dan bisa diaktifkan. Sekarang sudah ada pemenang lelang dan sudah tanda tangan kontrak. Mudah-mudahan pembangunannya bisa dimulai," harapnya.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah