Inovasi, Kolaborasi, dan Digitalisasi Bantu UMKM Indonesia Bertahan di Masa Pascapandemi

- 13 Juli 2022, 22:23 WIB
/

Pemilik bisnis dapat menikmati layanan yang lebih luas dan adaptif serta akses cepat dan mudah untuk terus tumbuh dan maju bersama.

"AVANA bersemangat dan berkomitmen untuk bekerjasama dengan XL Axiata Business Solutions untuk berpartisipasi dalam pemulihan ekonomi Indonesia melalui solusi nyata yang berdampak positif bagi lingkungan sekitar. Besar harapan kami, AVANA dapat menjadi lokomotif baru di perekonomian Indonesia, " tuturnya. 

Baca Juga: Ingin Buka Usaha? Inilah Cara Agar Pengajuan KUR bagi UMKM Diterima

BIZ sendiri adalah layanan connectivity mobile dari XL Axiata Business Solutions yang ditujukan untuk segmen bisnis termasuk UMKM. BIZ memiliki varian produk yang cukup banyak yang bisa disesuaikan dengan pilihan biaya telekomunikasi dari usaha. Layanan BIZ fokus pada kuota produktivitas dan juga kemudahan komunikasi bisnis pelanggan.

Sementara AVANA merupakan platform social commerce yang dapat digunakan oleh pelaku bisnis dalam mengoptimalkan penjualan melalui website, Facebook, Instagram, dan WhatsApp. Platform ini menggunakan inovasi teknologi terbaru dan sistem yang terintegrasi dengan media sosial dan telah membantu lebih dari 100.000 penggunanya.

BIZ AVANA bisa didapatkan mulai dari harga Rp 125 ribu. Dengan harga tersebut, pelanggan sudah bisa mendapatkan kartu BIZ pascabayar dengan kuota 30GB untuk mengakses AVANA dan juga berbagai e-commerce. Terdapat juga kuota khusus untuk mengakses Facebook, Instagram, WhatsApp dan Telegram. Selain itu juga terdapat kuota utama sebesar 20GB untuk mengakses website ataupun internet lainnya.

Baca Juga: Wali Kota Bandung Yana Mulyana Dorong Penyederhanaan Regulasi E-Katalog untuk Tingkatkan Produk UMKM

“Kolaborasi ini semakin mendorong XL Axiata Business Solutions sebagai salah satu penyedia solusi ICT yang terintegrasi bagi segmen bisnis atau B2B, membuka lebih banyak interaksi dengan pelaku usaha dan memfasilitasi lebih banyak UMKM yang terdigitalisasi. Kerjasama ini diharapkan bisa mengakselerasi pertumbuhan pelanggan UMKM lainnya serta membuka peluang baru bagi para pelaku usaha yang ingin meningkatkan performa bisnisnya dengan lebih praktis, mudah, efektif, dan efisien,” pungkas Feby. ***

 

 

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah