Hal-Hal Menarik di One Piece Live Action yang Sudah Tayang

- 2 September 2023, 13:54 WIB
 Series One Piece Live Action
Series One Piece Live Action /Youtube Netflix Indonesia

Jacob Romero Gibson sebagai Usopp, penembak jitu Topi Jerami yang suka berbohong dan bermimpi menjadi bajak laut hebat seperti ayahnya, Yasopp.

Taz Skylar sebagai Sanji, koki Topi Jerami yang direkrut dari restoran terapung Baratie. Dia hanya bertarung dengan kakinya karena menghargai tangannya sebagai alat memasak.

Meskipun demikian, ada juga beberapa perbedaan detail dari versi manga dan anime, seperti hidung Usopp yang tidak seperti Pinokio, alas kaki Luffy yang bukan sandal, alis Sanji yang tidak keriting, dan nama teknik Zoro yang tidak disebutkan.

 

Efek Visual yang Memikat

One Piece Live Action menggunakan efek khusus yang canggih untuk menciptakan dunia fantasi yang penuh warna dan aksi. Mulai dari kekuatan buah iblis Luffy yang membuat tubuhnya elastis, hingga pertempuran sengit antara bajak laut, angkatan laut, dan makhluk-makhluk aneh, semuanya terlihat hidup dan realistis di layar. Beberapa adegan yang memanfaatkan CGI tampil halus dan tidak terasa murahan.

 

Salah satu efek visual yang paling menakjubkan adalah pembuatan kapal sungguhan yang merupakan salah satu elemen penting dalam film ini. Kabarnya, biaya produksi untuk membuat kapal ini sangat fantastis dan mencerminkan keinginan Netflix dan Tomorrow Studios untuk menghadirkan dunia One Piece dengan sempurna ke dalam layar kaca.

 

Kesetiaan dengan Visi Eiichiro Oda

Halaman:

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah