Amerika Serikat dan Prancis Jadi Siap Juru Damai Rusia-Ukraina Melalui KTT Pada Kamis 24 Februari 2022

- 22 Februari 2022, 08:22 WIB
Rusia Ukraina Perang: Sudah Dimulai dengan Peringatan Mengerikan yang Menewaskan 5 Orang di Perbatasan
Rusia Ukraina Perang: Sudah Dimulai dengan Peringatan Mengerikan yang Menewaskan 5 Orang di Perbatasan /Reuters

 

BERITA KBB- Presiden AS, Joe Biden dan Presiden Rusia, Vladimir Putin menyetujui proposal dari Presiden Prancis, Emanuel Macron untuk mengadakan Konfrensi Tingkat Tinggi (KTT) AS dan Rusia.

Sekretaris Pers Gedung Putih, Jen Psaki mengatakan Washington menegaskan pihaknya berkomitmen untuk mengejar diplomasi, sebelum terjadinya invasi Rusia.

Adanya wacana KTT ini terjadi ketika Presiden Macron dan Presiden Putin berbicara melalui panggilan telepon pada hari Minggu 20 Februari 2022.

Baca Juga: Hari Bahasa Ibu, Masyarakat Penutur Sunda Deklarasi Pentingnya Penguatan Bahasa Sunda

Baca Juga: KEREN Inilah Penampakan Stadion Kontainer Qatar, Tempat Piala Dunia 2022!

Mereka telah sepakat untuk perlunya solusi diplomatik dari kebuntuan konflik tersebut. Presiden Macron menambahkan bahwa menteri luar negeri kedua negara akan bertemu dalam beberapa hari mendatang.

Isi dari KTT AS-Rusia akan diusulkan dan direncanakan oleh Menteri Luar Negeri AS, Antony Blinken dan Menteri Luar Negeri Rusia, Sergey Lavrov pada Kamis 24 Februari 2022.

Pengumuman KTT ini muncul beberapa hari setelah Biden mengatakan dirinya yakin bahwa Putin telah memutuskan untuk menyerang Ukraina dalam beberapa hari mendatang, meskipun Moskow membatah klaim tersebut. 

Baca Juga: Persipura Mangkir Bertanding Melawan Madura United Pada Laga ke-22 Liga BRI 1

Baca Juga: Terkait Beberapa Negara Sudah Lepas Masker. Luhut: Indonesia Lebih Menerapkan Prinsip Kehati-hatian

Wakil Presiden AS, Kamala Harris, juga ikut memberikan pernyataanya. Menurut Harris tujuan diplomatik adalah jalan terbaik untuk semuanya.

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x