Makanan Khas Kota Bandung Mendunia, Ridwan Kamil Sampaikan dengan Cara Unik

- 18 Februari 2021, 17:02 WIB
Tangkap layar Instagram Ridwan Kamil @ridwankamil
Tangkap layar Instagram Ridwan Kamil @ridwankamil /Tangkap layar instagram @ridwankamil by Ardiansyah

BERITA KBB - Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil membagikan postingan ungkapan kebahagian dirinya kepada pengikitnya di Instagram.

Kegembiraan Ridwan Kamil itu karena makanan tradisional Kota Bandung masuk sebagai salah satu daerah yang memiliki makanan khas yang mendunia.

Keberagaman makanan khas di Kota Bandung, masuk kedalam urutan ketujuh dari 16 negara lain.

Baca Juga: Nama Anak Fiersa Besari Trending Twitter, Netizen Bagikan Daftar Nama Anak Artis Unik

Baca Juga: Pemain Anak Band, Ajun Perwira Diperiksa Polisi Terkait Kasus Narkoba yang Jerat Istrinya, Jennifer Jil

Dalam unggahan yang dibagikan Ridwan Kamil mengucapkan selamat untuk keberagaman dan kualitas kuliner Kota Bandung.

"Selamat kuliner lokal Bandung yang masuk jajaran juara dunia dan juara 1 se ASEAN dari Taste Atlas Award 2020," kata pria yang akrab disapa Emil dalam caption unggahan di Instagramnya @ridwankamil, Kamis 18 Februari 2021.

Dengan masuknya makanan Kota Bandung dalam jajaran makanan kelas dunia, Emil juga mentipkan pesan yang sangat unik.

Baca Juga: 5 Fakta Mengharukan saat BTS Melalui Hari- Hari sebagai Trainee, Mereka Menolak Menyerah

Baca Juga: Kawasan Wisata Sehat Dusun Bambu Siap Sambut Kedatangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno

Pesan tersebut ia tujukan bukan kepada dinas terkait ataupun masyarakat Jawa Barat agar mempopulerkan makanan khas Bandung.

"Kepada om Tutug Oncom tolong pertahankan. Kepada Bang Tigor Batagor tolong tingkatkan. Kepada Bibi Surabi tolong terus promosikan. Kepada 'Ratu Elizabeth', cendolnya tolong dipopulerkan," ucapnya.

Setelah menyampaikan pesan yang cukup nyeleneh kepada makanan khas Bandung, Ridwan Kamil juga menutup pesannya dengan salam yang sangat lucu.

Baca Juga: Tayang Sekarang! Sinopsis dan Link Streaming FTV Cireng Rasa Kangen, Ryan Delon dan Aurelie Moeramans

Baca Juga: Ramalan Zodiak, Kamis 18 Februari 2021: Cancer Terlibat Perselisihan di Tempat Kerja, Hubungan Virgo Renggang

"Salam Seuhah (Kepedasan)," tulisnya.

Postingan dari Ridwan Kamil mendapat komentar beragam dari pengikutnya di instagram. Salah satunya dari akun @cranifadhillah

"Pak kabar buruknya seblak mengandung 700an kalori dalam 4-6 sendok makan," ucap netizen.

Baca Juga: Tenggelam di Waduk Saguling, Bandung Barat, Muhammad Arip Belum Ditemukan Petugas

Baca Juga: Ramalan Zodiak Hari Ini, Kamis 18 Februari 2021: Taurus Ini Saatnya Mundur dari Hubungan yang Tidak Sehat

Membaca komentar seperti itu, Emil dengan cukup nyeleneh membalasnya komentar tersebut.

"Seblak tidak untuk kaum yang lemah," pungkasnya.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah