Politisi Golkar Sebut Pidato Jokowi Soal Bipang Ambawang Tak Salah, Said Didu: Selamat Menikmati 'Kebodohan'

- 9 Mei 2021, 15:24 WIB
Said Didu Kritisi Pidato Presiden RI Soal Bipang Ambawang.
Said Didu Kritisi Pidato Presiden RI Soal Bipang Ambawang. /Twitter @msaid_didu/

BERITA KBB- Baru-baru ini, jagat maya dihebohkan dengan pidato Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang diketahui mempromosikan makanan khas Kalimantan, yakni Bipang Ambawang. 

Yang menjadi perkara adalah, Bipang Ambawang ini disebut-sebut oleh Presiden Jokowi saat berpidato terkait larangan mudik menjelang Lebaran atau Idulfitri 2021, 

Jokowi saat itu menyarankan masyarakat agar tidak mudik Lebaran dan bisa memesan oleh-oleh khas daerah via online, yang kemudian disebutkan salah satunya Bipang Ambawang alias babi panggang. 

Baca Juga: Ramalan Zodiak Minggu, 9 Mei 2021: Capricorn, Aquarius dan Pisces

Pro dan kontra atas pernyataan Jokowi ini seketika membanjiri beranda media sosial. Salah satu yang meminta tak mempermasalahkan ucapan Jokowi adalah Wakil Ketua Komisi VII DPR Fraksi Golkar, Ace Hasan Sayadzily. 

Menurutnya, tidak ada yang salah dengan pernyataan Jokowi yang mempromosikan Bipang Ambawang alias babi panggang asal Pontianak, Kalimantan Barat itu. 

Ace berpendapat, pernyataan Jokowi soal makanan itu dalam rangka menjelang dua perayaan keagamaan pada tanggal yang sama. 

“Pidato Presiden Jokowi itu tidak ada yang salah. Beliau bicara dalam konteks makanan dalam kaitannya dengan adanya dua perayaan keagamaan yang hampir bersamaan dimana kita dilarang untuk mudik,” kata Ace. 

Baca Juga: Bawa Surat Dinas, Penyiar Radio Ini Diturunkan di GT Pasteur oleh Petugas

Halaman:

Editor: Asep Budiman

Sumber: Twitter @msaid_didu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah