Info Mudik: Ada Potensi Cuaca Ekstrem di Jawa dan Wilayah Berikut 7 Hari ke Depan, Cek Destinasi Anda di Sini

- 18 April 2023, 13:07 WIB
Info Mudik: Ada Potensi Cuaca Ekstrem di Jawa dan Wilayah Berikut 7 Hari ke Depan, Cek Destinasi Anda di Sini
Info Mudik: Ada Potensi Cuaca Ekstrem di Jawa dan Wilayah Berikut 7 Hari ke Depan, Cek Destinasi Anda di Sini /
 

Berita KBB - Apabila Anda akan melaksanakan mudik Lebaran menggunakan sepeda motor, waspadalah dengan kondisi cuaca ekstrem yang dapat timbul di wilayah yang akan dilewati maupun destinasi tujuan Anda.

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca ekstrem di sebagian besar wilayah Indonesia, Senin 17 April 2023 kemarin. Cuaca ekstrem ini, menurut BMKG, dapat terjadi selama sepekan ke depan hingga Senin 24 April 2023.

Dengan demikian, peringatan dini cuaca ekstrem ini juga akan mencakup awal arus balik Lebaran 2023. Oleh karena itu, pastikan Anda dan keluarga waspada serta membekali diri dengan perlengkapan berkendara di waktu cuaca buruk.

Baca Juga: Keren! Dusun Bambu Berkolaborasi Dengan Lord Adi, Juara 3 MasterChef Indonesia Season 8 Untuk Buat 4 Menu Baru

BMKG menyebutkan, gejala cuaca ekstrem yang dapat timbul antara lain angin puting beliung, hujan lebat berpetir, hujan es, dan sebagainya. Gejala tersebut dapat menyebabkan banjir, longsor dan jalan licin yang membahayakan keselamatan perjalanan mudik.


Berikut ini Berita KBB rangkum daftar wilayah Indonesia yang berpotensi cuaca ekstrem selama 7 hari ke depan, mulai Selasa 18 April 2023 hingga Senin 24 April 2023. Silakan diperhatikan apakah wilayah kampung halaman Anda termasuk dalam daftar.


Daftar Wilayah Berpotensi Cuaca Ekstrem se-Indonesia


Selasa 18 April 2023 - Rabu 19 April 2023:

Potensi cuaca ekstrem diprakirakan terjadi di wilayah sebagai berikut:

Sumatra: Aceh, Sumatera Barat, Riau, Kepulauan Riau, Sumatera Selatan, Kepulauan Bangka Belitung dan Lampung

Jawa - Bali - Nusa Tenggara: Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara Barat, dan Nusa Tenggara Timur.

Halaman:

Editor: Siti Mujiati

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x