15 Contoh Ucapan Hari Natal 2023 Singkat, Sederhana dan Penuh Makna untuk Keluarga dan Sahabat yang Merayakan

- 23 Desember 2023, 16:15 WIB
15 Contoh Ucapan Hari Natal 2023 Singkat, Sederhana dan Penuh Makna untuk Keluarga dan Sahabat yang Merayakan
15 Contoh Ucapan Hari Natal 2023 Singkat, Sederhana dan Penuh Makna untuk Keluarga dan Sahabat yang Merayakan /Pexels/
 

Berita KBB - Hari Natal yang jatuh pada Senin 25 Desember 2023 ini jadi momen bagi umat Kristiani yang merayakannya untuk menjalin tali silaturahmi dengan keluarga dan sahabat.


Momen Hari Natal 2023 ini sangat tepat untuk mempererat hubungan dengan anggota keluarga kecil dan besar yang mungkin sepanjang tahun ini tak ada waktu untuk kumpul bersama.


Selain dengan keluarga besar, Hari Natal 2023 ini menjadi momentum untuk mempererat silaturahmi dengan sahabat yang juga merayakannya.

 

Baca Juga: Sinopsis Daftar Pemain Ftv All In Buat Neng Salad Buah Sabtu 23 Desember 2023


Jarak yang jauh tidak menjadi halangan untuk mendekatkan diri dengan sahabat yang membersamai di kala suka dan duka selama jauh dari keluarga.


Untuk sahabat dan keluarga, Anda bisa mengirimi dan mengungkapkan ucapan Hari Natal 2023 yang sederhana, singkat, tapi penuh makna.


Bila Anda bingung merangkai kalimat yang sederhana tapi sarat makna untuk ucapan Hari Natal 2023, Berita KBB telah menghimpun 15 contoh ucapannya untuk Anda.


Berikut ini kumpulan ucapan Hari Natal 2023 yang sederhana dan penuh makna untuk keluarga dan sahabat.


Kumpulan Contoh Ucapan Hari Natal 2023 Sederhana dan Penuh Makna untuk Keluarga dan Sahabat

 

Baca Juga: Prabowo Tarik Jaket Menteri Bahlil Saat Debat Cawapres Semalam, Netizen Beri Kritik Pedas


  1. Semoga Natal ini memberi kebahagiaan dan kesenangan untukmu dan keluarga.

  2. Hadiah cinta. Hadiah kedamaian. Hadiah kebahagiaan. Semoga semuanya jadi milikmu Natal ini.

  3. Semoga kamu dan keluarga mendapat cahaya dan keceriaan Natal.

  4. Semoga Natal ini penuh cinta, kebahagiaan dan kesejahteraan.

  5. Semoga segala yang indah dan penuh arti menjadi milikmu Natal ini dan seterusnya.

  6. Selamat Hari Natal! Semoga kamu diberi kebahagiaan selama liburan ini.

  7. Semoga hari libur Natal-mu bertabur kebahagiaan dan keceriaan.

  8. Aku harap keajaiban Natal mengisi setiap sudut hati dan rumahmu dengan kebahagiaan, sekarang dan selalu.

  9. Keluarga kami mendoakanmu cinta, bahagia dan damai, hari ini besok dan selalu.

  10. Semoga liburan keluargamu penuh dengan kejutan hebat, suguhan dan tawa yang tiada henti.

  11. Selamat Natal, semoga musim liburanmu menyenangkan.

  12. Semoga liburan Natal-mu tenang dan tenteram

  13. Semoga Natal-mu penuh kebahagiaan tahun ini

  14. Selamat liburan Natal, semoga segala harapanmu tahun ini bisa terwujud.

  15. Selamat Hari Natal dengan penuh cinta.

 

Itulah beberapa contoh ucapan Hari Natal 2023 sederhana dan penuh makna untuk keluarga dan sahabat Anda.***

 

Editor: Siti Mujiati

Sumber: Good Housekeeping


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah