Indonesia Top 5 Terbaik dalam Pemulihan Ekonomi dan Penanganan Covid-19

- 12 Oktober 2020, 18:22 WIB
Airlangga Hartarto
Airlangga Hartarto /BNPB

BERITA KBB - Indonesie menjadi negara yang masuk dalam lima besar atau Top 5 terbaik dalam penanganan COVID-19, dan pemulihan ekonomi secara bersamaan.

Hal tersebut dikemukakan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, saat keterangan resmi di Media Center Satuan Tugas (Satgas) Penanganan COVID-19 di Jakarta, Senin 12 Oktober 2020.

Di sisi lain, Indonesia juga merupakan negara yang memiliki dampak kontraksi ekonomi yang relatif lebih rendah dibanding negara lain.

Baca Juga: Penanganan Covid di Indonesia Semakin Baik

"Kita ini termasuk Top 5 terbaik yang bisa menangani secara berimbang antara COVID-19 maupun pelunakan atau penurunan kontraksi ekonomi,” jelas Airlangga.

Dengan melihat adanya perkembangan penanganan COVID-19 dan pengendalian ekonomi tersebut, Airlangga yakin dan berharap _outlook_ pertumbuhan ekonomi 2020 dapat mencapai minus 1 hingga plus 0,6.

“Tentu kita berharap di akhir tahun ini bisa -1 sampai +0,6,” kata Airlangga.

Baca Juga: Ini Daftar Kelompok Masyarakat yang Bakal Mendapat Prioritas Vaksin Covid-19 dari Pemerintah

“Minimal musa tren positif atau kurva V. Minimal target kita netral atau restart ke titik nol,” pungkas Airlangga.***

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x