Jatuh Bangun Anthony Sinisuka Ginting Lawan Peringkat Dua Dunia di Thomas Cup 2020

16 Oktober 2021, 20:12 WIB
Hasil Thomas Cup 2021, Anthony Sinisuka Ginting gugur saat melawan wakil Denmark, Viktor Axelsen. Apakah Indonesia masih bisa lolos final? /Tangkap layar YouTube/Badminton Europe.

BERITA KBB – Anthony Sinisuka Ginting dan kawan-kawan tim Indonesiamasuk pada perempat final di Thomas Cup 2020 melawan  tim dari Denmark.

Pada partai pertama Anthony Sinisuka Ginting harus bertemu dengan Victor Axelsen yang merupakan peringkat dua dunia.

Permainan Anthony Sinisuka Ginting harus jatuh bangun dalam melawan Victor Axelsen  di perempat final Thomas Cup 2020.

Baca Juga: Balas Dendam Anthony Sinisuka Ginting Pada Lee Zii Jia Terbayar Sudah di Thomas Cup 2020

Pada jalannya pertandingan Anthony Sinisuka Ginting di set pertama  Victor Axelsen sudah memimpin poin.

Victor Axelsen dan Anthony Sinisuka Ginting sudah bertemu sembilan kali dan dimenangkan oleh Victor Axelsen.

Pada set pertama Victor Axelsen sudah terlihat percaya diri dalam bermain karena dapat mengenndalikan permaianan dan terus menekan Anthony Sinisuka Ginting dengan melambungkan bola-bola tinggi.

Baca Juga: Dua Game Langsung Anthony Sinisuka Ginting Menang Kontra Chou Tien Chen China Taipei di Thomas Cup 2020

Bagi Anthony Sinisuka Ginting harus berjuang dengan sekuat tenaga menguasai lapangan untuk mengejar bola bahkan harus jatuh bangun.

Pada poin 6-5 Anthony Sinisuka Ginting melakukan kesalahan sendiri dengan pukulan yang kurang terarah hingga bola keluar.

Pada poin 11-7 smash silang yang dilakukan oleh Anthony Sinisuka Ginting melambung hingga memancing Victor melakukan smash balik.

Baca Juga: Anthony Sinisuka Ginting Ungkap Latihan Perdana Untuk Piala Sudirman 2021 di Finlandia

Pada akhirnya Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan dari Victor Axelsen dengan skor 21-9.

Jalannya game kedua Anthony Sinisuka Ginting mulai bangkit dan menunjukkan perlawanan kepada Victor Axelsen, mencoba untuk tidak mengikuti gaya permainan lawan.

Sayangnya, postur tinggi Victor Axelsen 192cm menjadi kelebihan yang memudahkan dirinya melangkah menguasai lapangan dan sering melakukan smash pada Anthony Sinisuka Ginting.

Baca Juga: Profil dan Biodata Anthony Sinisuka Ginting Pebulutangkis Putra yang Jaga Peluang Emas di Olimpiade Tokyo 2020

Anthony Sinisuka Ginting harus melakukan rally panjang di game kedua untuk mendapatkan poin, namun terus tertinggal jauh.

Perjuangan harus terhenti setelah Victor Axelsen smash ke bidang yang jauh dijangkau Anthony Sinisuka Ginting dengan skor 21-15.***

 

Editor: Ade Bayu Indra

Tags

Terkini

Terpopuler