Manchester City Dipecundangi Real Madrid di Liga Champions Musim Lalu, Bernardo Silva: Kali Ini Bakal Beda

- 9 Mei 2023, 17:00 WIB
Gelandang Manchester City asal Portugal Bernardo Silva.
Gelandang Manchester City asal Portugal Bernardo Silva. /Antara/

Selain itu, ia mengatakan bahwa kesuksesan Los Blancos tidak luput dari pemain mereka yang berkualitas dan berpengalaman, seperti Luka Modric atau Toni Kroos. Jika tidak memiliki mereka, maka Madrid tidak akan memenangkan gelar bergengsi apapun.

 

"Ini bukan soal lambang, sama sekali tidak pernah soal itu. Jika Madrid tidak memiliki Modric, Kroos, Vinicius, Benzema, mereka tidak akan memenangkan apapun, seragam tidak melakukannya (memenangkan gelar bergengsi, red) sendirian," tegas Silva.

Baca Juga: Sinopsis Imlie ANTV Selasa, 9 Mei 2023: Imlie Terkejut, Dia Mengira Aryan akan Balas Dendam

Sebelumnya, diberitakan Antaranews pada 20 April lalu, Silva berharap The Citizen dapat membalaskan dendam terhadap skuad asuhan Carlo Ancelotti pada fase gugur Liga Champions kali ini.

 

“Mudah-mudahan. Kami akan melakukannya dengan pasti. Kami merasa tim ini sangat percaya diri saat ini. Menurut saya, kami akan lolos. Sekarang kami sangat konsisten, kami merasa memiliki peluang di setiap kompetisi dan kami akan mengejarnya,” ujarnya saat itu.

 

City melaju ke babak semifinal Liga Champions setelah melibas Bayern Munich dengan skor agregat 4-1. Skuad Pep Guardiola mencukur Bayern dengan skor 3-0 di leg pertama dan 1-1 di leg kedua.

Baca Juga: Yanti Cah Lonjengan, Maba UT Pokjar Singapura asal Kalimantan:’Menunggu 18 Tahun untuk Kuliah’

Halaman:

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x