Kiprah Edy Kusmawan Melengkapi Pengabdian Para Perwira bagi Olahraga di Jawa Barat

- 17 Oktober 2020, 09:06 WIB
Kompol Edy Kusmawan, siap mengabdi demi kemajuan PABSI Jawa Barat./Arief NK/BERITA KBB
Kompol Edy Kusmawan, siap mengabdi demi kemajuan PABSI Jawa Barat./Arief NK/BERITA KBB /

BERITA KBB - Sosok Edy Kusmawan ternyata bukan orang baru di dunia olahraga kebugaran baik Angkat Besi, Angkat Berat maupun Binaraga.

Edy yang kini menjabat sebagai Kapolsek Bojongloa Kidul,  rupanya sudah berkecimpung lama di dunia olahraga yang satu ini.

"Olahraga binaraga memang hobi saya sejak dulu. Lalu, saya masuk kepengurusan  Pengda PABBSI Jawa Barat sebagai Sekretaris Umum pada tahun 1990-an, saya juga pernah menjadi juri, " ujar Edy kepada BERITA KBB, Jum'at 15 Oktober 2020.

Pantas saja, ia tak kesulitan  saat diserahi palu untuk memimpin sidang Musorprovlub Pengprov PABBSI Jabar, 24 September 2020.

Hanya butuh dua jam bagi perwira polisi berpangkat Kompol ini untuk menuntaskan sidang Musorprovlub
tanpa harus mengalami skorsing dan perdebatan.

Berbekal perjalanan serta pengalaman panjang  di organisasi yang berdiri tahun 1940, itulah   pria lulusan STUPA Sukabumi angkatan 2001 tersebut akhirnya dinobatkan sebagai Ketua Umum Pengprov PABSI Jawa Barat periode 2020-2024 oleh Pengurus Besar PABSI melalui Surat Keputusan resmi pada Rabu, 14 Oktober 2020.

Seperti diketahui, PABSI adalah, induk baru bagi keorganisasian olahraga angkat besi sebagai pemekaran dari PABBSI induk olahraga yang lama.

Sebetulnya kata dia, sempat vakum selama dua periode yakni sejak PORDA Karawang 2006 karena harus menjalankan tugas di luar Bandung.

"Pada tahun itu  terakhir saya sebagai Sekum. Lalu, ketika   menjadi Kapolsek Cicendo dan kantor saya dekat dengan gedung PABBSI saya sempatkan untuk berolahraga disana, sejak saat itu saya mulai aktif lagi seiring dengan tugas saya di Bandung," di PABBSi lalu saya sebagai Ketua II Binpres," ujar pria kelahiran Bandung 19 Juni 1968 ini menjelaskan.

Edy bukanlah satu-satunya yang memimpin organisasi olahraga di Jawa Barat dari jajaran kepolisian.

Halaman:

Editor: Arief NK


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x