1st Indonesia E-Vehicle (IEV) Expo 2021 , Pameran Kendaraan Listrik Pertama di Indonesia

- 2 November 2021, 20:06 WIB
 Sekda Jabar Setiawan Wangsaatmaja saat menghadiri pameran bertajuk 1st Indonesia E-Vehicle (IEV) Expo 2021 dibuka di Unionsquare Cihampelas Walk, Jalan Cihampelas, Kota Bandung, Selasa, 2 November 2021.
Sekda Jabar Setiawan Wangsaatmaja saat menghadiri pameran bertajuk 1st Indonesia E-Vehicle (IEV) Expo 2021 dibuka di Unionsquare Cihampelas Walk, Jalan Cihampelas, Kota Bandung, Selasa, 2 November 2021. /Tatang/Biro Adpim Jabar/

BERITA KBB - Badan Standardisasi Nasional (BSN) bekerja sama Pemda Provinsi Jawa Barat (Jabar) menggelar pameran kendaraan listrik pertama di Indonesia.

Pameran bertajuk 1st Indonesia E-Vehicle (IEV) Expo 2021 dibuka di Unionsquare Cihampelas Walk, Jalan Cihampelas, Kota Bandung, Selasa, 2 November 2021.

Menurut Kepala BSN Kukuh S Achmad, pameran ini digelar dalam rangka mengedukasi masyarakat tentang kendaraan listrik bertenaga baterai sebagai alternatif kendaraan konvensional berbahan bakar bensin.

Baca Juga: PLTS Berbasis Atap Industri, Energi yang Potensial untuk Dikelola

“Tujuan pameran ini memberikan edukasi dan wawasan kepada masyarakat bahwa listrik adalah masa depan kita,” ujar Kukuh di lokasi pameran.

Kukuh menjelaskan, Indonesia punya potensi pangsa pasar kendaraan listrik yang tinggi, karena komponen utama tenaga penggerak kendaraan listrik adalah baterai, di mana Indonesia memiliki cadangan bahan baku baterai terbesar di dunia.

“Indonesia mempunyai cadangan nikel terbesar di dunia. Itu menjadikan kita punya modal besar menghadapi masa depan, kita akan menggunakan kendaraan bermotor listrik,” katanya.

Baca Juga: PLTB Ciemas Sumber Energi Terbarukan yang Diklaim Ramah Lingkungan

Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Barat Setiawan Wangsaatmaja mengapresiasi pameran kendaraan listrik pertama ini yang di dalamnya ada keterlibatan Dinas Perhubungan Jabar.

Ia mengungkapkan, pameran ini menjadi upaya pemerintah dalam memperkenalkan energi listrik sebagai pengganti bahan bakar berbasis energi fosil.

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x