Peringati Hari Guru, Guru Kini Bisa Beli Rumah dengan Cicilan Rendah

- 25 November 2020, 16:53 WIB
Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyaksiksan penandatanganan MoU antara Pengembang Indonesia dengan bank bjb perihal Program Rumah Subsidi untuk Guru dan Tenaga Kependidikan, di Sekolah Cakra Buana, Kota Depok 25 November 2020.
Gubernur Jabar Ridwan Kamil menyaksiksan penandatanganan MoU antara Pengembang Indonesia dengan bank bjb perihal Program Rumah Subsidi untuk Guru dan Tenaga Kependidikan, di Sekolah Cakra Buana, Kota Depok 25 November 2020. /Humas Jabar/Yogi P

Menurut Emil, para penyelanggara pendidikan dapat mengakses kredit rumah ke bank bjb dengan cicilan Rp900.000 per bulan. Syaratnya, pendapatan tenaga kependidikan tidak boleh lebih dari Rp8 juta per bulan dan belum punya rumah.

Baca Juga: Master Chef Indonesia Dibilang Settingan, Musuh Chef Arnold Malah Bela MCI, Bobon: Ga Mungkin

“Oleh karena itu Pemda Provinsi Jabar mencoba meningkatkan kesejahteraan dengan tidak selalu meningkatkan pendapatan, tapi menurunkan pengeluaran, yang biasanya cicilan untuk kontrak rumah nanti akan kita geser kepada rumah milik sendiri dengan program Bataru ini,” ujarnya.

Lanjut Emil, dirinya akan coba memaksimalkan program Bataru ini pada tahun depan dengan mencari titik lokasi yang baru dan sasarannya diperluas.

“Jumlah total guru di Jabar itu berada di atas 200 ribuan, nah nanti kita akan cari lagi lokasi-lokasi yang dikerjasamakan dengan developer lokal dan juga Bank bjb yang akan memfasilitasi mimpi besar para guru (tenaga kependidikan),” ungkapnya.

Baca Juga: Edhy Prabowo OTT Ditangkap KPK, Fahri Hamzah: Alhamdulillah!

Gubernur mengapresiasi para tenaga kependidikan (khususnya para guru) yang terus berjuang tak kenal lelah dalam memberikan ilmu kepada anak-anak di Jabar di masa pandemi COVID-19.

“Semangat tidak boleh patah untuk para guru di masa pandemi ini. Harus berjuang cari cara agar asupan ilmu kepada anak-anak kita tidak berhenti,” tutup Emil.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jabar Dedi Supandi mengungkapkan, MoU Pemda Provinsi Jabar dengan bank bjb untuk program rumah bersubsidi merupakan kabar gembira bagi para guru dan tenaga kependidikan.

Baca Juga: Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo Miliki Total Kekayaan Rp 7,4 Milliar, Berikut Rinciannya

Halaman:

Editor: Ade Bayu Indra


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x