Tahanan Polsek di Tangerang Tewas Diduga Gantung Diri, Polisi Endus Dugaan Kelalaian Petugas Jaga

17 November 2023, 21:39 WIB
Berikut kabar kematian tahanan polsek di Tangerang diduga gantung diri di kamar mandi, petugas jaga diperiksa atas dugaan kelalaian. /

 

Berita KBB - Polsek Teluknaga Kota Tangerang digegerkan dengan ditemukannya seorang tahanan yang tewas diduga gantung diri di kamar mandi Mapolsek setempat, Selasa 14 November 2023 malam.

 

Tahanan polsek di Tangerang yang tewas diduga gantung diri di kamar mandi itu diketahui berinisial G (20). Korban ditahan Polsek Teluknaga atas kasus pencurian dengan pemberatan (curat).

 

Kabar tahanan polsek di Tangerang yang tewas diduga gantung diri di kamar mandi itu dibenarkan Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho pada Jumat 17 November 2023 hari ini.

Baca Juga: Pilihan Camping Mewah Di Gunung Mas Puncak Bogor: Glamping Dan Riverside Camp

“Benar, tahanan tersebut merupakan pelaku curat meninggal dunia diduga karena gantung diri. Hal itu telah sesuai dengan hasil olah TKP serta keterangan beberapa saksi-saksi kejadian,” ujar Zain, seperti dikutip Berita KBB dari PMJ News.

 

Tahanan polsek di Tangerang tewas diduga gantung diri itu pertama kali dutemukan pukul 20.30 WIB oleh sesama tahanan, yang curiga karena G tidak kunjung kembali ke sel dari kamar mandi.

 

Setelah menemukan jasad korban yang menggantung kaku, para tahanan langsung melapor pada petugas jaga. Jenazah kemudian dibawa ke rumah sakit setempat untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Baca Juga: Jadwal Trans TV Sabtu 18 November 2023 Tayang Film The Lion dan Kickboxer Vengeance

Usai pemeriksaan, polisi kemudian menyerahkan jenazah korban ke pihak keluarga untuk kemudian dimakamkan. Pihak keluarga korban yang mendengar korban tewas diduga gantung diri, menyatakan ikhlas atas kematian G dan menolak proses otopsi jenazah. 

 

“Setelah kita jelaskan, berdasarkan olah TKP maupun keterangan saksi termasuk kondisi korban saat ditemukan, keluarga sudah memahami, menerima dan mengikhlaskan kematian korban dengan membuat pernyataan untuk tidak melakukan otopsi jenazah,” katanya.

 

Meski begitu, polisi akan memeriksa anggota yang bertugas pada waktu kejadian untuk mengetahui apakah ada unsur kelalaian dalam peristiwa tersebut.

 

“Masih dalam pemeriksaan Propam Polda Metro Jaya, hasilnya akan kita sampaikan lebih lanjut,” pungkas Zain.***

 

Disclaimer: Artikel ini tidak dimaksudkan untuk menginspirasi siapapun melakukan percobaan bunuh diri. Bunuh diri adalah tindakan bodoh dan bukan solusi atas permasalahan Anda.

 

Bila Anda memiliki masalah yang berat atau merasa putus asa dengan hidup, curahkan kepada orang terdekat dan konsultasikan pada layanan konseling SEJIWA dengan menghubungi 119 (ekstensi 8).

Editor: Miradin Syahbana Rizky

Tags

Terkini

Terpopuler