Profil dan Biodata Hermanto Dardak, Ayah Emil Dardak yang Meninggal Akibat Kecelakaan di Tol Pemalang-Batang

- 20 Agustus 2022, 17:04 WIB
Profil dan Biodata Hermanto Dardak, Ayanda Emil Dardak Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Mut di Tol Pemalang
Profil dan Biodata Hermanto Dardak, Ayanda Emil Dardak Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan Mut di Tol Pemalang /

 

BERITA KBB –Simak profil dan biodata Hermanto Dardak, ayah dari Emil Dardak yang meninggal karena kecelakaan yang disajikan lewat artikel berikut ini.
 
Hermanto Dardak, ayah dari Emil Dardak diberitakan meninggal dunia pada kecelakaan mobil saat berada di Km 341+400 Tol Pemalang-Batang ketika hendak kembali menuju Jakarta.
 
Diduga sang sopir, Angga Saputra (30 th) mengantuk saat mengendarai mobil berjenis Toyota Innova berplat nomor B-2739-UFZ dan menabrak truk Hino yang berada di depannya.
 
 
Mengenal lebih jauh sosok Hermanto Dardak, ayah dari Emil Dardak Wakil Gubernur Jawa Timur ini.
 
Berikut profil dan biodata Hermanto Dardak yang dirangkum BERITA KBB dari berbagai sumber.
 
Nama lengkap: Achmad Hermanto Dardak
 
Nama tenar: Hermanto Dardak
 
Tempat lahir: Trenggalek, Jawa Timur
 
Tanggal lahir: 9 Januari 1957
 
 
Umur: 65 tahun
 
Orangtua:
- KH Mochamad Dardak (Ayah)
- Siti Mardiyah (Ibu)
 
Pendidikan:
- SMA Negeri 1 Trenggalek
- Teknik Sipil Institut Teknologi Bandung
- Master Teknik Sipil Universitas New South Wales, Australia
 
Penghargaan:
- Professional of The Year dari International Road Federation
- Bintang Mahaputra Utama dari Presiden SBY tahun 2014
- Honorary Fellow dari Institution of Engineer Asia
- Distinguish Alumni Award Australia
- Insinyur Profesional Utama dari Persatuan Insinyur Indonesia (PPI)
- Legacy Award dari Ikatan Ahli Perencana (IAP)
 
Jabatan:
- Ketua organisasi permukiman Internasional EAROPH
- Pimpinan REAAA (Road Engineering Association for Asia and Australia)
- Ketua Umum Persatuan Insinyur Indonesia periode ‪2015-2018‬
- Keua tim pengarah pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) Kementrian PUPR
 
Karier:
- PNS di Kementrian Pekerjaan Umum
- Kepala Biro KLN di usia 38 tahun
- Dirjen Penataan Ruang tahun 2007
- Berperan melahirkan UU Penataan Ruang tahun 2007
- Dirjen Bina Marga dengan mengatasi banjir tol Bandara Soetta dengan pembangunan jalur tol elevated
- Menjadi Wakil Menteri Pekerjaan Umum di Era SBY
- Perintis pendirian BPII atau Badan Pengembangan Infrastruktur Wilayah dibawah Kementrian PUPR
 
Demikian profil dan biodata Hermanto Dardak, ayah Emil Dardak yang meninggal akibat kecelakaan di Tol Pemalang-Batang.***

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah