15 Ucapan atau Quotes Memperingati Hari Ayah Nasional 12 November 2022 Ayah Adalah Cinta Pertama Untuk Anaknya

- 12 November 2022, 19:12 WIB
Simak contoh kata-kata ucapan hari ayah nasional 202.
Simak contoh kata-kata ucapan hari ayah nasional 202. /Freepik/Jcomp/

 


BERITA KBB- Inilah ucapan untuk Ayah di momen memperingati Hari Ayah Nasional 12 November 2022.

Meskipun seorang Ayah cenderung jarang sekali mengungkapkan rasa cintanya bagi keluarga tetapi di setiap tindakan, doa, dan perjuangannya ditujukan untuk keluarga.

Begitupun sang Anak, terkadang merasa malu ketika mengungkapkan kasih sayangnya kepada Ayah, tetapi di momen inilah bisa Anda tulis atau ucapkan secara langsung Hari Ayah Nasional.

Baca Juga: Sinopsis Tajwid Cinta Tayang Sabtu 12 November 2022, Alina Dafri Menikah, Ini Nyata? HATI Syifa Pasti Hancur

Unggah momen kebersamaanmu dengan Ayah, dan tulis ucapan ataupun kalimat yang tulus seperti ungkapan cinta, doa, dan rasa terima kasih.

Berikut tersedia ucapan dan quotes Hari Ayah Nasional yang dilansir dari berbagai sumber.

1.  "Terima kasih telah memberiku begitu banyak cinta dan perhatian, benar-benar Ayah terbaik. Selamat Hari Ayah."

2. "Ayah adalah cinta pertama paling tulus yang dicintai oleh anak perempuannya, selamat Hari Ayah Nasional."

Baca Juga: Sinopsis Bintang Samudera Tayang Sabtu 12 November 2022, Nagita Hampir Tertabrak, Apakah Selamat?

3. "Ayah selalu menjadi tempat pulang ternyaman bagi anaknya dikala dunianya tidak baik-baik saja, selamat Hari Ayah Nasional.

4.  "Ayah adalah pria paling biasa yang diubah oleh cinta menjadi pahlawan, petualang, penyanyi, dan pendongeng. Selamat Hari Ayah."

5. "Hadiah terbesar, berkat terindah dalam hidupku adalah memilikimu sebagai seorang Ayah! Selamat Hari Ayah."

6. "Selamat Hari Ayah, kau akan selalu menjadi penyemangat hari-hariku. Terima kasih sudah selalu berusaha memberikan senyuman, walau sedang lelah."

7. "Dia adalah orang yang pertama adzankan kita. Dia orang yang pertama gelisah, dia orang yang pertama tersenyum pada kita,dialah ayah hanya satu di dunia. Selamat Hari Ayah.”

8. "Teruntuk cinta pertamaku, ayah. Berkat tangan kuatmu aku mampu terus bangkit dan berdiri, peluk hangatmu membawaku tetap kuat menjalani hari-hariku. Terima kasih karena selalu ada, selamat hari ayah"

9. "Selamat Hari Ayah Nasional 2022, maaf ya, aku belum bisa jadi anak yang membanggakan dan masih merepotkanmu."

10. "Ayah, menjadi anakmu adalah sebuah kebanggaan dan anugerah bagiku. Terima kasih karena Ayah selalu mendukung, dan menjagaku selalu. Aku kirimkan doa dan permintaan yang sama pada Tuhan agar Ayah juga dijaga oleh-Nya

11. "Ayah, tidak ada seorangpun yang bisa menggantikan sosok sepertimu di hatiku".

12. "Meski aku sedikit malu mengucap aku sayang Ayah, tetapi doaku selalu terucap untukmu.

13. "Ayah selalu punya 1000 alasan untuk tetap kuat dan berjuang demi keluarga. Selamat Hari Ayah Nasional.

14. "Terima kasih untukmu ayah, pemilik bahu terlapang, tulang punggung terkuat dan pelindung terkokoh. Meski tak pandai bicara cinta pun tak mahir mengeluarkan air mata, namun namaku tak pernah lupa disebut dalam doa.

15. "Selamat hari ayah, lahir berapa kalipun aku tetap akan memilih untuk menjadi anakmu. Sehat selalu ya, semoga aku bisa berbakti kepadamu sampai akhir hayatku.

.***

 

Editor: Miradin Syahbana Rizky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x